BOLASPORT.COM - Chelsea masih menunjukkan performa menjanjikan di bawah kepelatihan Thomas Tuchel. Mereka mengulangi catatan dari tahun 2009 saat menang melawan Sheffield United.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Sheffield United menjamu Chelsea dalam laga pekan ke-23 Liga Inggris musim 2020-2021 di Stadion Bramall Lane, Minggu (7/2/2021) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Chelsea pulang membawa kemenangan 2-1 dari laga tersebut.
Pasukan Thomas Tuchel meraih tiga poin via gol Mason Mount (43’) dan penalti Jorginho pada menit ke-58.
Adapun tim tuan rumah mendapat gol hiburan dari gol bunuh diri bek Chelsea, Antonio Ruediger.
Kemenangan atas Sheffield United membuat Chelsea belum terkalahkan dari empat laga sejak Tuchel menjadi pelatih pada akhir Januari lalu.
Mason Mount dkk meraih satu kali hasil imbang dan tiga kemenangan.
1 - Chelsea have only conceded one goal in their first four Premier League games under Thomas Tuchel – their fewest through a manager’s first four league games in charge since Guus Hiddink in February/March 2009. Resolute. pic.twitter.com/M5u2kWFZxQ
— OptaJoe (@OptaJoe) February 7, 2021
Catatan gol mereka juga impresif. Chelsea mencetak lima gol dan hanya kebobolan satu gol.
Dikutip BolaSport.com dari Opta, Chelsea era Tuchel ini sukses mengulangi catatan mereka pada 2009 saat Guus Hiddink menjadi caretaker klub.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/optajoe |
Komentar