BOLASPORT.COM - Pelatih Bayern Muenchen, Hansi Flick, menilai timnya sudah menunjukkan kelayakan menjadi tim unggulan saat menang pada semifinal Piala Dunia Klub 2020.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, partai semifinal kedua Piala Dunia Klub 2020 dihelat pada Senin (8/2/2021) atau Selasa pukul 01.00 WIB di Ahmad Bin Ali Stadium, Qatar.
Pertandingan itu mempertemukan jawara Eropa, Bayern Muenchen, melawan kampiun Afrika, Al Ahly.
Hasilnya, Bayern Muenchen menang 2-0 via dua gol Robert Lewandowski pada menit ke-17 dan 85.
Hansi Flick mengatakan timnya sudah menunjukkan kelayakan mereka sebagai tim unggulan
“Bayern sudah menunjukkan status sebagai tim favorit dan layak maju ke babak final,” kata Flick, dikutip BolaSport.com dari Kicker.de.
Kalau mengacu kepada statistik, ucapan Flick bisa dipertanggungjawabkan.
Catatan dari FIFA menunjukkan Bayern Muenchen tampil mendominasi laga dengan penguasaan bola sebesar 65 persen.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia Klub - Sextuple di Depan Mata, Bayern Muenchen ke Final
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | kicker.de |
Komentar