BOLASPORT.COM - Pemilihan tempat pelaksanaan dan penanganan suporter menjadi catatan utama yang ditekankan oleh Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, mengatakan bahwa ada catatan-catatan yang diberikan pada rapat koordinasi terkait kompetisi Liga 1 dan Liga 2 yang berlangsung di Kantor Wisma Kemenpora, Jakarta, Rabu (10/2/2021).
Dari pemaparan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait turnamen pramusim ataupun Liga 1 dan Liga 2 itu ditekankan agar adanya protokol kesehatan Covid-19 dengan ketat.
Baca Juga: Hadapi Covid-19, Shin Tae-yong Minta Liga 1 2021 Tiru Sistem K-League
Menpora mengatakan dari catatan Kepolisian diharapkan agar tidak ada kerumunan baik di stadion ataupun nonton bersama (nobar) nantinya.
"Dari Polri ada beberapa catatan yang disampaikan, terutama yang ditekankan, kita harus menjaga jangan sampai ada kerumunan. Di stadion harus benar-benar kita jaga, suporter tidak bisa tiba-tiba datang ataupun nobar di mana gitu," ujar Zainudin Amali kepada awak media termasuk BolaSport.com, Rabu (10/2/2021).
"Makanya kami meminta untuk akses televisinya harus kuat. Untuk bisa ditonton seluruh masyarakat," ucapnya.
Sementara itu, untuk catatan dari pihak Satgas diharapkan PSSI dan PT LIB bisa memilih tempat yang disesuaikan dengan stastus zonasi.
PSSI dan PT LIB dianjurkan untuk bisa mencari daerah-daerah dengan zona hijau atau daerah yang tidak memiliki pasien Covid-19.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar