BOLASPORT.COM - Mantan pembalap MotoGP, Sete Gibernau, membeberkan kesaksiannya tatkala menjalani rivalitas dengan Valentino Rossi.
Valentino Rossi dikenal sebagai salah satu pembalap MotoGP tersukses menyusul prestasi tinggi yang telah dia raih selama ini.
Tak melulu soal prestasi, Valentino Rossi menjelma menjadi ikon olahraga dunia karena karisma dan berbagai atraksi nyeleneh.
Rossi telah mengumpulkan sembilan gelar juara dunia dengan tujuh gelar di antaranya diraih di kelas tertinggi MotoGP/GP500.
Baca Juga: Valentino Rossi Dipercaya Bos Petronas Yamaha SRT Akan Bawa Keuntungan
Berbagai rivalitas pernah dicicipi pembalap berusia 41 tahun itu selama di kelas MotoGP, mulai dari rivalitas yang biasa-biasa saja hingga panas.
Salah satu pembalap yang pernah mengalami rivalitas sengit dengan Valentino Rossi adalah Sete Gibernau.
Sete Gibernau pernah menjadi pesaing terdekat Valentino Rossi dalam perburuan gelar juara dunia meski harus puas selalu menjadi runner-up.
Rivalitas Sete Gibernau dan Valentino Rossi semakin memanas pada musim 2004.
Baca Juga: Cerita Rookie MotoGP Puasa Keramas Seminggu Usai Bertemu Valentino Rossi
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar