Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Danilo Petrucci Akui KTM Sudah 'Ngegas' di MotoGP Sejak Musim Lalu

By Agung Kurniawan - Jumat, 12 Februari 2021 | 19:35 WIB
Pembalap Tech3 KTM Factory, Danilo Petrucci, dalam peluncuran tim untuk MotoGP 2021.
KTM IMAGES/SEBAS ROMERO
Pembalap Tech3 KTM Factory, Danilo Petrucci, dalam peluncuran tim untuk MotoGP 2021.

BOLASPORT.COM - Pembalap Tech3 KTM, Danilo Petrucci, mengaku senang bisa menjadi bagian dari skuad KTM Factory Racing pada MotoGP 2021.

Babak baru akan dijalani Danilo Petrucci setelah memperkuat pasukan Ducati di MotoGP dalam enam musim terakhir.

Danilo Petrucci resmi merapat ke KTM untuk bergabung dengan tim satelit mencangkup 'tim pabrikan kedua', yaitu Tech3 MotoGP 2021.

Danilo Petrucci nantinya akan bahu membahu bersama pembalap muda asal Spanyol yakni Iker Lecuona sebagai rekan satu timnya di Tech3 KTM.

Baca Juga: KTM Luncurkan Livery MotoGP 2021, Corak Tim Satelit Berubah Total

Danilo Petrucci tentu berharap agar dirinya bisa tampil lebih kompetitif lagi guna meraih hasil baik bersama tim arahan Herve Poncharal ini.

Misi untuk bangkit akan diusung pembalap berkebangsaan Italia tersebut, setelah pada musim lalu dia tampil kurang menggigit bersama Ducati.

Meski mampu memetik satu kemenangan, Danilo Petrucci hanya mampu bertengger di peringkat ke-12 pada klasemen akhir MotoGP 2020.

Kini, Danilo Petrucci merasa bangga karena bisa menjadi pembalap yang akan mengendarai motor RC16 di bawah bendera Tech3 KTM.

Baca Juga: Dokter Beri Kabar Positif soal Pemulihan Cedera Marc Marquez

Bagi saya merupakan kebanggaan besar bisa mengendarai RC16 karena pada musim lalu motor ini merupakan kejutan terbesar di MotoGP," kata Danilo Petrucci.

"Akan tetapi, musim ini saya cukup beruntung untuk mengendarai salah satu motor ini, jadi saya sangat senang," imbuhnya.

Di mata pembalap berusia 30 tahun tersebut, Tech3 KTM telah menunjukkan performa yang luar biasa sejak musim dan menjadi salah satu tim potensial.

Penampakan motor KTM RC16 dari tim Red Bull KTM Factory (kiri) dan Tech3 KTM Factory (kanan) pada MotoGP 2021.
KTM IMAGES/SEBAS ROMERO
Penampakan motor KTM RC16 dari tim Red Bull KTM Factory (kiri) dan Tech3 KTM Factory (kanan) pada MotoGP 2021.

Pada MotoGP 2020, Tech3 KTM berhasil menunjukkan tajinya dengan merebut dua kemenangan melalui Miguel Oliveira yang musim ini naik ke tim pabrikan.

Rasa penasaran dan performa solid RC16 pada musim lalu menjadi dasar Danilo Petrucci akhirnya menjatuhkan pilihannya kepada Tech3 KTM.

Danilo Petrucci tak menampik motor Tech3 KTM menjadi salah satu motor yang 'ngegas' dan susah untuk dilawan sejak musim lalu.

"Saya sangat penasaran untuk mengendarai motor ini karena musim lalu sangat sulit untuk dilawan," ucap Danilo Petrucci.

"Ini adalah motor yang bisa melaju cepat dalam segala kondisi."

"Saat kondisi kering tapi juga dingin dan panas, motor ini telah menunjukkan potensi yang sangat bagus dan untuk alasan ini sangat sulit melawan KTM musim lalu," imbuhnya.

Baca Juga: Tak Jelas Kapan Kembali, Marc Marquez Masih Jadi Singa Lapar di MotoGP

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : KTM
REKOMENDASI HARI INI

Calon Lawan Timnas Indonesia, Vietnam Tunggu Penghakiman FIFA untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136