BOLASPORT.COM - Mantan pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak dinilai disiplin dan tak segan menerapkan push-up ke pemainnya jika terlambat.
Jika itu tidak cukup, maka bersiap untuk kritik juga saat membuat kesalahan di lapangan.
Hal tersebut adalah beberapa perlakukan yang dapat diharapkan dari Bojan Hodak yang kini melatih Kuala Lumpur.
Izreen Izwandy dan beberapa pemain muda Kuala Lumpur lainnya tahun itu dengan sangat baik, karena mereka pernah mengalami kemurkaannya selama di timnas U-19 Malaysia.
Baca Juga: Sulut United Bisa Saja Dapat Keuntungan atas Kepindahan Natanael Siringoringo ke Kelantan FC
Sebelum melatih PSM Makassar, Bojan Hodak menangani timnas U-19 Malaysia.
Pemain muda yang sama di Kuala Lumpur kini adalah Azhar Apandi, Alif Safwan Sallahuddin, Anwar Ibrahim, dan Arif Shaqurin Ibrahim.
Izreen yang berusia 20 tahun mengatakan Hodak ketat dan disiplin di lapangan.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | thestar.com.my |
Komentar