BOLASPORT.COM - Megatransfer Lionel Messi dari Barcelona ke PSG diyakini pasti akan terjadi pada akhir musim 2020-2021 karena empat alasan.
Pembicaraan soal masa depan Lionel Messi di Barcelona masih menjadi topik yang hangat untuk diperbincangkan.
Sampai saat ini, kepastian masa depan Messi di Barcelona masih belum jelas.
Kontrak Messi akan berakhir pada akhir musim 2020-2021 atau tepatnya pada 30 Juni 2021.
Akan tetapi, La Pulga belum terlihat memberikan sinyal untuk memperpanjang kontraknya di Camp Nou.
Baca Juga: Tak Terpakai di Barcelona, Miralem Pjanic Frustrasi dan Butuh Alasan dari Ronald Koeman
Bahkan, Messi sempat menginginkan untuk pergi pada bursa transfer musim panas 2020.
Alhasil, ada sejumlah tim yang dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Messi.
Salah satu klub yang paling ramai mampu mendatangkan Messi adalah Paris Saint-Germain.
Meski kondisi keuangan PSG saat ini disebut-sebut sedang tidak sehat, tetapi Les Parisiens disinyalir secara pasti akan mendatangkan Messi.
Hal itu disampaikan oleh media kenamaan Prancis, L'Equipe.
Baca Juga: Malam Ini, Chelsea dan West Ham Sekongkol Jerumuskan Liverpool ke Luar 5 Besar
Dikutip BolaSport.com dari L'Equipe, berikut ini empat alasan yang membuat Messi pasti pergi dari Barcelona ke PSG:
1. Lionel Messi Tidak Akan Memperpanjang Kontraknya
Messi diyakini secara pasti tidak akan memperpanjang masa baktinya di Barcelona.
Hal itu dikarenakan kondisi keuangan Barcelona yang saat ini tengah berada di ujung tanduk.
Gaji tinggi yang dimiliki Messi tidak akan mampu dibayarkan oleh Barcelona.
Terlebih lagi, Blaugrana saat ini tengah menderita utang sebesar 1,2 miliar euro atau sekitar Rp 20,34 triliun.
Oleh karena itu, Messi kemungkinan besar akan hengkang untuk menyelamatkan Barcelona dari kebangkrutan.
Baca Juga: La Remontada, Motivasi Utama PSG Hancurkan Barcelona di Liga Champions
2. Ingin Bermain dengan Neymar Lagi
Alasan kedua adalah Messi dikabarkan sangat ingin untuk bermain dengan Neymar lagi.
Hal itu diketahui setelah keduanya sempat menyampaikan keinginannya untuk bermain bersama.
Selain itu, isu kepulangan Neymar yang sempat berembus pada musim 2019-2020 juga menjadi indikator.
Tak hanya itu, Messi juga dikabarkan senang untuk bisa setim dengan Mauricio Pochettino, Leandro Paredes, dan Angel Di Maria yang sama-sama dari Argentina.
Baca Juga: Beda Respons Fans Liverpool dan Man United, Juergen Klopp Banjir Dukungan, Tagar OleOut Berkumandang
3. Messi dan PSG Pernah Bernegosiasi Sebelumnya
Media L'Equipe juga menyampaikan kalau Messi dan PSG pernah bernegosiasi.
Hal itu terjadi saat Messi mengajukan burofax kepada Barcelona untuk hengkang pada bursa transfer musim panas 2020.
Meski berita tersebut sempat dibantah oleh agen sekaligus ayah Messi, Jorge, tetapi masih belum dipastikan apakah itu benar.
Oleh karena itu, Messi dipastikan akan hengkang dari Barcelona ke PSG dengan alasan ini.
Baca Juga: Debut sebagai Starter, Lionel Messi-nya Real Madrid Bicara Peluang Dipermanenkan Arsenal
4. Kylian Mbappe Akan Pergi
Salah satu pemain yang kemungkinan akan terbuang dari PSG dengan kedatangan Messi adalah Kylian Mbappe.
Mbappe memang sudah sejak musim lalu dikaitkan dengan kepergiannya dari PSG.
Hal itu semakin tercium karena juara Piala Dunia 2018 itu belum memperpanjang kontraknya dengan PSG.
Meskipun kontraknya baru berakhir pada 2022 mendatang, Mbappe belum menemui kesepakatan anyar di PSG.
Oleh karena itu, untuk mencari pengganti Mbappe, PSG akan sangat mungkin mendatangkan Messi.
Baca Juga: Chelsea Vs Newcastle United - Thomas Tuchel Incar 4 Kemenangan Beruntun di Liga Inggris
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | L'Equipe |
Komentar