Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Performa Thiago Dikritik, Kapten Liverpool Malah Menyebutnya Pemain Fantastis

By Sandi Lathunusa - Selasa, 16 Februari 2021 | 22:00 WIB
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, menyebutkan bahwa Thiago adalah pemain yang fantastis meskipun performanya dikritik.
SKY SPORTS
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, menyebutkan bahwa Thiago adalah pemain yang fantastis meskipun performanya dikritik.

BOLASPORT.COM - Kapten Liverpool, Jordan Henderson, menyebutkan bahwa Thiago adalah pemain yang fantastis meskipun performanya dikritik.

Gelandang anyar Liverpool, Thiago Alcantara, mendapatkan banyak kritikan menyusul performa buruknya.

Thiago didatangkan Liverpool dari Bayern Muenchen pada 18 September 2020.

Pemain asal Spanyol itu telah tampil di 11 pertandingan Liga Inggris musim 2020-2021.

Mantan pemain Bayern Muenchen sempat mengidap COVID-19 dan cedera lutut pada awal musim 2020-2021.

Pemain berusia 29 tahun itu belum menampilkan permainan terbaiknya.

 

Baca Juga: Alan Shearer Sebut Perubahan Gelandang Bisa Selamatkan Liverpool

Thiago dituding memperlambat tempo permainan pasukan Juergen Klopp dalam membangun serangan.

Namun, kapten Liverpool, Jordan Henderson, membela mantan pemain Barcelona itu.

Henderson mengatakan bahwa Thiago merupakan tambahan yang fantastis dalam skuad Liverpool.

"Thiago sangat brilian sejak kedatangannya ke klub," ujar Henderson menjelang lawan RB Leipzig seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.

"Saya pikir semua orang tahu betapa bagusnya dia."

"Dia adalah pemain kelas dunia dan dia luar biasa."

"Bahkan di luar lapangan, dia orang yang sangat baik, memimpin dengan memberi contoh, memberikan segalanya dan Anda bisa belajar banyak darinya."

"Saya pikir dia adalah tambahan yang fantastis untuk skuad Liverpool."

"Dia mungkin mengenal Leipzig lebih baik daripada siapa pun di Liverpool, jadi saya yakin dia akan memberitahu kami satu atau dua hal untuk membantunya."

"Tapi dia beradaptasi dengan sangat baik, seperti yang saya tahu dia akan melakukannya."

"Dia pemain yang fenomenal dan mudah-mudahan dia bisa terus berkembang untuk kami dan terbiasa dengan cara kami bermain sebagai sebuah tim," tutur Henderson melanjutkan.

Baca Juga: Thiago Alcantara Diyakini Bisa Menjadi Pemain Seperti Kevin De Bruyne

Sementara itu, mantan pemain Liverpool, Michael Owen, mengkritik habis-habisan penampilan Thiago.

"Saya pikir Liverpool lebih baik saat bermain melebar," kata Owen seperti dilansir BolaSport.com dari Premier League Production.

"Mereka memiliki banyak pemain yang bertipe sama di tengah sepeti Thiago, Georginio Wijnaldum, dan James Milner," ucap Owen menambahkan.

Eks gelandang Liverpool, Dietmar Hamann, juga mengkritik penampilan Thiago.

Baca Juga: Michael Owen Sebut Kehadiran Thiago Menambah Masalah di Liverpool

"Dinamika tim akan berubah dan saya tidak yakin apakah perubahan itu akan menjadi lebih baik dengan dia (Thiago) di tim," ujar Hamann dilansir BolaSport.com dari Stadium Astro.

"Dia pemain yang brilian, tidak ada keraguan tentang itu, tetapi apakah dia pemain yang dibutuhkan Liverpool, saya tidak terlalu yakin," ucap Hamann melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal.com/en, Stadium Astro, Premier League Production
REKOMENDASI HARI INI

Gelar Event Tahunan, Meccaya Dukung Semangat untuk Aktif Bergerak dalam Olahraga

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136