Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Setim dengan Lionel Messi, Gelandang PSG Ini Sempat Minta Dijual ke Barcelona pada 2017

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 17 Februari 2021 | 01:00 WIB
Lionel Messi kena kartu merah dalam partai final Piala Super Spanyol antara Barcelona vs Athletic Bilbao, 17 Januari 2021.
TWITTER.COM/3SPORTSGH
Lionel Messi kena kartu merah dalam partai final Piala Super Spanyol antara Barcelona vs Athletic Bilbao, 17 Januari 2021.

BOLASPORT.COM - Mantan agen Marco Verratti, Donato Di Campli, membeberkan bahwa eks kliennya itu pernah minta dijual ke Barcelona pada 2017 silam demi satu tim dengan Lionel Messi

Gelandang Paris Saint-Germain, Marco Verratti, nyaris berkostum Barcelona pada 2017 silam.

Saat itu, Verratti menjadi buruan utama Barca untuk menggantikan posisi Andres Iniesta yang semakin menua.

Pemain timnas Italia ini disebut-sebut kepincut dengan rayuan Barca.

Gelandag PSG, Marco Verratti
TWITTER.COM/MARCOVERRATTI1
Gelandag PSG, Marco Verratti

Namun, PSG dengan tegas menolak untuk melepas Verratti sehingga negosiasi transfer itu akhirnya batal.

Baca Juga: Harry Maguire Harusnya Malu Minta-minta Penalti setelah Laga Usai

Kabar tersebut diungkapkan oleh Donato Di Campli baru-baru ini.

Dia menyebut Barca sudah sangat dekat untuk mendapatkan tanda tangan Verratti pada saat itu.

Ditambah lagi, pembahasan mengenai perpanjangan kontrak Verratti di PSG sedang macet.

Di Campli berujar bahwa pesepak bola berusia 28 tahun itu sangat ingin satu tim dengan Lionel Messi.

"Pada saat 2017, Barcelona menghubungi saya, dan saya bertanya kepada Marco apa yang akan kita lakukan," kata Di Campli seperti dikutip BolaSport.com dari L'Equipe.

"Marco mengatakan pada saya untuk melanjutkan pembicaraan dengan Barcelona dan kami juga berbicara dengan PSG, karena pada saat itu proses perpanjangan kontrak sedang berada di ujung tanduk."

Baca Juga: Eks Gelandang Spurs Sebut Hubungan Mourinho dengan Pemain Tottenham Renggang

"Pada saat itu PSG berada dalam kondisi yang kurang bagus, sehingga saya bertanya kepada Marco 'Kita akan bertahan atau pergi?'."

"Dia pada saat itu sangat ingin pindah ke Barcelona."

"Marco ingin bermain dengan Messi dan menjadi juara, itu sangat penting untuk menjadi pemain hebat," ucap Di Campli menambahkan.

Verratti berpeluang untuk bertarung dengan Messi saat PSG bentrok dengan Barca di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Duel sengit itu rencananya digelar di Stadion Camp Nou, Selasa (16/2/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.

Nama Veratti secara mengejutkan masuk ke dalam daftar 22 pemain Les Parisiens yang di bawa ke markas Barca.

Dia awalnya diprediksi akan absen dalam laga ini karena menderita cedera pinggul.

Verratti ternyata mampu sembuh lebih cepat dari perkiraan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : L'Equipe
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Champions - 2 Laga Super Big Match sampai Momen Bangkit Man City

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136