BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, kena semprot eks pemain Arsenal, Nial Quinn, karena mengeluhkan hasil drawing Liga Europa.
Manchester United harus keluar dari Liga Champions 2020-2021 usai hanya bisa finis di urutan tiga dalam babak grup.
Hal itu pun membuat Manchester United mau tidak mau harus mentas di kompetisi yang berada satu tingkat di bawah Liga Champions, yakni Liga Europa, pada sisa musim ini.
Di Liga Europa, Manchester United langsung ditempatkan di babak 32 besar, dan pada fase itu mereka mendapat lawan yang sempat on fire pada musim ini, Real Sociedad.
Seperti diketahui, pada pertengahan musim 2020-2021 Real Sociedad sempat melaju kencang di Liga Spanyol bahkan sempat menduduki posisi puncak klasemen sementara.
Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Tak Mau Pikirkan Perpanjangan Kontraknya
Melihat tim besutannya mendapat lawan yang sempat panas di Liga Spanyol, pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, merasa kurang puas.
Ole Gunnar Solskjaer merasa bahwa timnya akan kesulitan kala menghadapi Real Sociedad di babak 32 besar Liga Europa.
Solskjaer merasa seperti itu lantaran kala hasil drawing babak 32 besar keluar, Real Sociedad sedang panas-panasnya di Liga Spanyol.
Dengan demikian, Solskjaer pun merasa kalau tim besutannya harus mengeluarkan seluruh tenaganya kala menghadapi Real Sociedad nanti.
Baca Juga: Hantu Manchester United di Kompetisi Antarklub Eropa: Tim Negeri Matador
"Saat pengundian dilakukan, mungkin yang tersulit yang bisa Anda pilih adalah dari grup yang tidak diunggulkan," kata Solskjaer seperti dikutip BolaSport.com dari Football365.
"Mereka berada di puncak Liga Spanyol untuk sementara waktu dan sekarang masih berburu tempat untuk kualifikasi Liga Champions musim depan."
"Kami harus bermain di level tertinggi untuk mendapatkan hasil saat menghadapi mereka," tutur Solsjaer menambahkan.
Komentar Solskjaer itu pun mendapat beragam reaksi, ada yang mendukung ada juga yang tidak.
Baca Juga: Solskjaer Sebut Duo Bocah Ajaib Manchester United Siap Jalani Debut
Mantan pemain Arsenal, Niall Quinn, menjadi salah satu orang yang tidak mendukung komentar Solskjaer tersebut.
Niall Quinn tidak terkesan dengan komentar Solskjaer. Padahal menurutnya pelatih asal Norwegia itu harusnya mengeluarkan komentar yang lebih ambisius ketimbang menuturkan sebuah keluhan seperti itu.
"Apakah dia mengeluh untuk cara mereka berakhir di kompetisi itu?" ucap Quinn.
"Sangat disayangkan bagi Manchester United bahwa mereka tidak mendapat lawan yang lebih besar. Bagaimana mereka bisa tersingkir dari kompetisi itu, saya tidak tahu."
Baca Juga: Solskjaer Sebut Manchester United Tak Puas Finis di Peringkat Kedua
"Ini adalah pertandingan yang sulit. Real Sociedad bagus, tidak ada keraguan tentang itu."
"Tapi saya tidak berpikir membuat alasan sebelum Anda bermain di kompetisi kedua adalah awal yang baik."
"Dia harusnya mengatakan kami adalah Manchester United, ini kompetisi yang akan kami menangkan. Kami lebih baik dari siapapun di sini," ujar pria yang membela Arsenal selama tujuh tahun mulai 1983 sampai 1990 itu menegaskan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Football365 |
Komentar