BOLASPORT.COM - Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, menyambut baik keluarnya perizinan dari pihak Kepolisian untuk menggelar turnamen Piala Menpora 2021.
Izin tersebut resmi diserahkan oleh Kapolri Listyo Sigit Prabowo kepada Menpora Zainuddin Amali di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (18/2/2021).
Piala Menpora 2021 akan menjadi turnamen pramusim klub-klub Tanah Air sebelum menatap kompetisi Liga 1 dan Liga 2.
Baca Juga: Kondisi Asnawi Mangkualam Usai Foto dengan Fans yang Positif Covid-19
Widodo C. Putro berharap semua elemen sepak bola saling mendukung satu sama lain demi kelancaran turnamen yang dijadwalkan bergulir pada Maret mendatang.
Piala Menpora 2021 dianggapnya merupakan satu langkah positif untuk membangkitkan sepak bola Indonesia yang sudah vakum setahun terakhir.
"Pastinya kita sangat bersyukur dengan izin ini meskipun hanya untuk pramusim atau Piala Menpora RI," ucapnya dikutip Bolasport.com dari Warta Kota, Jumat (19/2/2021)
"Kami berharap semua saling bersinergi untuk kelangsungan izin ini sampai bergulirnya Liga 1 2021," imbuh Widodo.
Meski begitu, legenda timnas Indonesia itu menilai izin keramaian dari Kepolisian masih kurang lengkap.
Menurut Widodo, Liga 1 dan Liga 2 2021 seharusnya turut diberi lampu hijau bergulir sedari dini.
Baca Juga: Penjelasan Menpora Saat Disebut Intervensi Soal Izin Piala Menpora 2021
Pasalnya, kondisi ini memunculkan kerugian bagi beberapa pihak, khususnya klub Liga 1 dan Liga 2.
Klub dinilai akan mengalami kesusahan menjalin kerja sama baik dengan pemain maupun sponsor dan pihak-pihak lainnya.
"Kalau izin ini hanya sampai Piala Menpora, akan ada beberapa pihak dirugikan, contohnya mungkin klub-klub yang sudah mengontrak pemain, sponsor, dan lain-lain," ujar Widodo.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | warta kota |
Komentar