BOLASPORT.COM - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, tidak terkejut dengan penampilan cemerlang pilar Manchester City, Ilkay Guendogan, di depan gawang para lawan.
Ikay Guendogan sudah mencetak 13 gol di semua kompetisi musim 2020-2021, termasuk 11 gol di Liga Inggris.
Angka tersebut merupakan angka gol terbanyak Guendogan dalam satu musim.
Guendogan bahkan masih berpeluang menambah angka golnya selama Manchester City masih berlaga di semua kompetisi yang mereka ikuti musim ini.
Mikel Arteta tak terkejut dengan penampilan pemain asal Jerman itu.
Apalagi, Arteta tak asing dengan Guendogan karena ia pernah menjadi asisten pelatih Man City, Pep Guardiola.
“Saat ini dia memainkan posisi lebih maju di tim. Selama ini Guendogan punya kemampuan di kotak penalti, serta punya timing yang tepat dan kualitas mencetak gol,” kata Arteta, dikutip BolaSport.com dari London Evening Standard.
Baca Juga: Arsenal vs Manchester City - Mikel Arteta: The Citizens adalah Tim Terbaik Eropa Saat Ini
“Saat posisinya lebih dalam, Guendogan tak punya kesempatan melakukan itu. Namun, sekarang ia bermain sangat bagus pada musim ini pada posisi barunya.” tutur Arteta melanjutkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | London Evening Standard |
Komentar