BOLASPORT.COM - Antonio Conte memberikan jawaban yang sejuk perihal Inter Milan mampu menjadi pemuncak klasemen sementara Liga Italia 2020-2021.
Inter Milan sukses merebut singgasana klasemen sementara Liga Italia 2020-2021 dari tangan AC Milan.
Kepastian itu didapat setelah Inter Milan meraih kemenangan 3-1 atas Lazio pada laga pekan ke-22.
Di laga lainnya, sebelum Inter Milan bertanding, pesaing terdekat mereka yang notabene rival sekota, AC Milan, justru tersungkur di kandang Spezia.
Baca Juga: Inter Milan Vs AC Milan - Derbi Milan Bakal Jadi Milik I Rossoneri
Selaku pemegang pucuk klasemen hingga pekan ke-21, Milan dipaksa menyerah 0-2 oleh Spezia.
Terkaparnya I Rossoneri di tangan Spezia memastikan I Nerazzurri memegang puncak klasemen sementara Serie A.
Inter meraup 50 poin dari 22 laga, unggul 1 poin dari Milan yang mengekor di belakangnya.
Ini menjadi pertema kalinya Inter berada di posisi pertama di tabel klasemen pada paruh kedua musim ini sejak memenangkan gelar treble pada 2010.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar