BOLASPORT.COM - Pembalap anyar LCR Castrol Honda, Alex Marquez, berharap penggantinya di Repsol Honda, Pol Espargaro, bisa memberi hasil yang lebih baik dari dia pada MotoGP 2021.
Pol Espargaro resmi menjadi pembalap tim pabrikan Honda pada tahun ini setelah diboyong dari sesama tim pabrikan, Red Bull KTM.
Kehadiran Espargaro memastikan posisi Alex Marquez di Honda tergusur.
Per tahun ini, adik kandung Marc Marquez itu bakal membela tim satelit Honda, LCR Castrol Honda.
Baca Juga: Jadi Tandem Marc Marquez di Repsol Honda, Ini Tantangan Pol Espargaro
Berbebda dengan Alex Marquez yang baru akan menjalani musim keduanya di kelas utama, Pol Espargaro tercatat sudah melakoni balapan MotoGP selama empat musim bersama KTM.
Pada musim terakhir di tim pabrikan Austria itu, Espargaro berhasil meraih lima podium yang seluruhnya merupakan hasil finis di urutan ketiga.
Berbekal rapor tersebut, Espargaro menutup kejuaraan dunia MotoGP 2020 dengan membukukan pencapaian terbaiknya selama di KTM yakni menempati urutan kelima.
Baca Juga: Direkrut Repsol Honda, Masalah Pol Espargaro adalah Marc Marquez
Mengacu pada hasil itulah, Alex Marquez menilai Pol Espargaro akan bisa tampil lebih baik dari dia dengan seragam Honda.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Marca |
Komentar