BOLASPORT.COM - Gelandang Tira Persikabo, Guntur Triaji berharap bisa membawa Laskar Padjajaran keluar sebagai juara di Piala Menpora 2021.
Sebagaimana diketahui, Tira Persikabo menjadi salah satu klub yang mulai menggelar latihan lebih awal walaupun kompetisi belum jelas.
Dengan menjalani latihan lebih awal tentu saja menjadi langkah yang baik untuk pemain Tira Persikabo.
Baca Juga: Manajemen Persebaya Ungkap Alasan Lepas Empat Pemain Sekaligus
Oleh karena itu, bagi Guntur Triaji menargetkan hasil yang tinggi pada turnamen Piala Menpora 2021.
Piala Menpora 2021 rencananya bergulir pada 20 Maret sampai 25 April mendatang.
Sebab sampai saat ini, tak sedikit klub Liga 1 yang belum menjalani latihan untuk menghadapi Piala Menpora 2021.
"Alhamdulillah persiapan, saya dapat bilang kita tim yang cukup siap ya karena selama ini, selama pandemi kita tetap latihan juga kondisi teman-teman sudah mulai bagus ya," ujar pemain berusia 27 tahun tersebut sebagaimana keterangan tertulis yang diterima BolaSport.com.
Meraih hasil terbaik tentu saja menjadi harapan untuk mantan pemain Persela Lamongan tersebut.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com, Rilis |
Komentar