Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tekad Ruselli Hartawan usai Jadi Harapan Tunggal Putri di Swiss Open 2021

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 24 Februari 2021 | 19:20 WIB
Pemain tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, saat ditemui Tim Humas dan Media PP PBSI.
BADMINTON INDONESIA
Pemain tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, saat ditemui Tim Humas dan Media PP PBSI.

BOLASPORT.COM - Beban besar ditanggung pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, setelah menjadi satu-satunya harapan pada Swiss Open 2021.

PBSI hanya mengirimkan Ruselli Hartawan sebagai wakil tunggal putri pada Swiss Open 2021.

Menjadi satu-satunya harapan di nomor tunggal putri tentu memberikan tekanan tersendiri bagi Ruselli Hartawan.

Meski begitu, Ruselli mengaku enggan terbebani.

Baca Juga: Urusan Raih Gelar Juara MotoGP 2021, Marc Marquez Masih Setengah Hati

Pemain 23 tahun itu hanya ingin membuktikan diri dengan penampilan terbaik pada turnamen bertaraf World Tour Super 300 tersebut.

"Tekanan pasti ada, tapi saya tidak mau memikirkannya," kata Ruselli dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Ya sudah main saja, mau membuktikan juga kalau sendiri pun saya bisa fight (berjuang, red)."

"Untuk peluang sendiri, saya rasa tetap ada. Babak pertama saya ketemu Iris Wang dari Amerika Serikat, saya mau fokus melewati itu saja dulu," katanya menambahkan.

Baca Juga: Predator Minggir, Si Binatang Buas Memang Pemilik Tinju Paling Jahanam di UFC

Ruselli mempersiapkan kemampuan menyerang dan bertahan.

Pebulu tangkis kelahiran Jakarta itu juga diberikan masukan untuk melatih kesabarannya.

"Latihan kan tinggal tiga hari lagi, Rabu, Kamis, dan Jumat. Saya saat ini sedang mematangkan pukulan untuk menyerang. Juga membenahi dalam bertahan," beber Ruselli.

"Selain itu saya juga fokus latihan kesabaran, karena evaluasi dari Thailand kemarin saya bermain kurang sabar."

"Kalau tidak bisa mematikan lawan, suka jadi buru-buru. Nah itu yang harus ditekankan di latihan," imbuhnya.

Baca Juga: Dulu Hobi Menangis, Kini Bocah Ajaib Korea Pilih Hal Ini Saat Kalah

Pemain tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, tampil pada laga penyisihan Grup Y di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Kamis (13/2/2020)
BADMINTON INDONESIA
Pemain tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan, tampil pada laga penyisihan Grup Y di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Kamis (13/2/2020)

Mengikuti turnamen di masa pandemi virus corona bakal menghadirkan tantangan tersendiri bagi Ruselli dan pebulu tangkis lainnya.

Selain pertandingan, protokol kesehatan ketat juga menjadi perhatian pemain untuk menjaga kesehatan selama berkompetisi.

Baca Juga: Ada Komitmen Orang Dalam, Petinju Ini Bisa Segera Jotos Manny Pacquiao

Ruselli merasa bahwa dia perlu pintar-pintar menjaga mood dan fokus selama mengikuti turnamen pada masa pandemi.

"Yang paling sulit menjaga mood dan fokus. Misalnya persiapan di Jakarta sudah bagus, sampai di sana tidak latihan dua atau tiga hari untuk isolasi," ucap Ruselli.

"Itu berpengaruh banget. Kondisinya kadang turun lagi. Jadi sebisa mungkin harus menjaga biar tidak turun-turun banget lah," kata dia menambahkan.

Saat ini, Kemenpora dan Kemenkes sedang mengupayakan untuk memberikan vaksinasi kepada para atlet-atlet.

PP PBSI berharap para atlet-atlet dapat diberikan vaksin terlebih dahulu sebelum mengikuti kompetisi di Eropa.

Tim Indonesia direncanakan akan berangkat ke Basel, Swiss, pada Sabtu (27/2/2021).

Adapun, Swiss Open 2021 bakal berlangsung pada 2-7 Maret di St. Jakobshalle, Basel.

Baca Juga: All England Open 2021 - PBSI Tarik 11 Wakil, Marcus/Kevin Aman tetapi 1 Andalan Hilang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : badmintonindonesia.org
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136