BOLASPORT.COM - Pemain muda asal Indonesia, Sharian Abimanyu, mendapatkan sanjungan dari sang pelatih usai mencetak gol pada sesi latihan Newcastle Jets FC.
Sebelumnya, Syahrian Abimanyu dipinjamkan oleh timnya, Johor Darul Takzim (JDT), ke tim berjulukan The Jets itu.
Rencananya, Syahrian Abimanyu akan berada di Newcastle Jets FC selama satu musim sebelum akhirnya kembali ke JDT.
Di sana, Syahrian Abimanyu tidak sendiri, ia ditemani oleh Liridon Krasniqi yang juga turut dipinjamkan oleh JDT ke Newcastle Jets.
Baca Juga: Soal Larangan Suporter Masuk Stadion, I Made Wirawan: Saya Percaya Bobotoh
Setelah sebelumnya sempat menjalani karantina mandiri, saat ini Syahrian Abimanyu dan Liridon Krasniqi sudah mulai ikut berlatih bersama tim utama Newcastle Jets FC.
Dalam video yang dirilis resmi oleh Newcastle Jets FC, terlihat mereka berdua begitu menikmati sesi latihan bersama rekan yang lain.
Setelah Abi menjalani latihan bersama timnya, pelatih fisik Newcastle Jets, Brice Johnson, mengatakan bahwa Syahrian Abimanyu masih harus beradaptasi dengan tim.
Meski tidak ada masalah dalam hal fisik, tetapi tetap saja eks Madura United itu harus meningkatkan kebugarannya.
Baca Juga: Piala Menpora 2021 - Persib Bandung Panggil Top Scorer Liga 1 2020
"Menghadapi perubahan memang tidak mudah, tapi mereka tetap harus menyesuaikan diri, begitu juga dengan tingkat kebugarannya,” katanya seperti dikutip Bolasport.com dari video di laman resmi klub, Kamis (25/2/2021).
Selain itu, Brice Johnson mengungkapkan karakter Syahrian Abimanyu dari hasil pemantauannya.
Ayah dari dua orang putri itu menilai bahwa Syahrian Abimanyu merupakan sosok yang menyenangkan dan santun.
Baca Juga: Satu demi Satu Pemain Hengkang, Bos Persib Bandung Buka Suara
Ia pun tak segan memberikan sanjungannya usai Syahrian Abimanyu mencetak gol di sesi latihan.
Hal tersebut juga menjadi salah satu bukti bahwa Syahrian Abimanyu sudah kerasan dan mampu berbaur dengan baik bersama rekannya di sana.
“Dia pemuda yang menyenangkan, sosok yang baik dan santun. Dia membaur dengan baik. Kemampuan tekniknya juga bagus. Anak itu sudah bekerja keras, dan memahami bagaimana melakukan marking di gim mini. Dia juga mencetak gol,” ungkapnya.
Baca Juga: Omid Nazari Hengkang dari Persib karena Ingin Gabung Klub Filipina?
Pada akhir pekan ini Newcastle Jets FC mempunyai jadwal pertandingan melawan Wellington Phoenix, Minggu (28/2/2021).
Tentu patut ditunggu apakah Syahrian Abimanyu nantinya akan mencatatkan debutnya di kancah sepak bola Australia atau justru pelatih masih akan menyimpannya untuk persiapan di pertandingan selanjutnya.
Yang pasti semangat selalu, Syahrian Abimanyu!
Baca Juga: Febri Hariyadi Harapkan Piala Menpora 2021 jadi Awal Baik untuk Mulai Liga 1
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | newcastlejetsfc.com.au |
Komentar