Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zlatan Ibrahimovic Semprot Lebron James, Atlet Jangan Ikut Ngomong Politik

By Bagas Reza Murti - Jumat, 26 Februari 2021 | 07:05 WIB
Ekspresi bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Ekspresi bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.

BOLASPORT.COM - Zlatan Ibrahimovic turut menyinggung pebasket NBA, Lebron James dalam sebuah wawancara yang dilakukan oleh UEFA yang tayang pada Kamis (25/2/2021).

Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic melakukan wawancara panjang dengan UEFA baru-baru ini.

Dalam wawancara tu, penyerang berusia 39 tahun itu membahas berbagai hal dari hubungannya dengan Stefano Pioli, rekan-rekannya dan bahkan menyinggung pebasket NBA, Lebron James.

Zlatan mengakui jika ia menghormati sosok Pioli, meski menurutnya ia telah mengubahnya seperti dirinya.

"Mungkin saya meng-Zlatankan Pioli. Mungkin ia jadi seperti saya. Dia tiba di Milan saat semuanya sulit," kata Zlatan kepda UEFA dilansir BolaSport.com dari Sempre Milan.

Baca Juga: VIDEO - AC Milan Bengong, 4 Pemain Lawan Berkeliaran Seenak Jidat, Untung Donnarumma Dewa

"Jika kami sekarang berada di tempat saat ini, maka berterima kasih lah kepada Pioli karena yang ia kerjakan, pelatih yang hebat."

"Saya telah mengenal Pioli karena saya bermain melawannya di Italia." T

"Tim yang ia latih naik turun, dari top hingga tim kecil. Dia menuntut lebih, memberi tekanan untuk tim, meski ini adaah tim muda."

"Mungkin dia lebih sabar dari saya, tetapi dia pastinya lebih berpengalaman dan lebih dewasa," tambahnya.

AC Milan mengalami perjalanan luar biasa sejak kedatangan Zlatan Ibrahimovic pada awal 2020.

Saat itu, publik merasa ragu karena Zlatan sudah berusia 38 tahun dan tiba dari kompetisi Major League Soccer (MLS) di Amerika Serikat.

Namun respons Zlatan luar biasa dengan mencetak 14 gol dari 13 laga pertamanya.

"Ketika Anda bermain di level ini, selalu ada banyak tekanan siapapun diri Anda. Jika Anda di sini, itu karena layak, pantas dan karena Anda cukup baik," ujar Zlatan.

Baca Juga: Ribut-ribut di Akhir Laga AC Milan Vs Crvena Zvezda, Pertaruhan Nyawa Skuad Asuhan Eks Inter Dicuekin Wasit

Dua bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic dan Mario Mandzukic, tak berdaya saat dikalahkan Spezia dalam lanjutan Liga Italia, 13 Februari 2021.
TWITTER.COM/IFTVOFFICIAL
Dua bomber AC Milan, Zlatan Ibrahimovic dan Mario Mandzukic, tak berdaya saat dikalahkan Spezia dalam lanjutan Liga Italia, 13 Februari 2021.

"Saya tak peduli Anda tua atau muda, ketika Anda bermain untuk AC Milan maka Anda harus berikan yang terbaik."

"Jika saya tak bermain baik, Milan akan beli striker lain di bursa transfer berikutnya."

"Maka itulah mengapa saya harus bermain baik dan ini juga berlaku untuk semua pemain di AC Milan," tambahnya.

Zlatan juga sempat mengkritik aktivitas politik yang dilakukan atlet-atlet olahraga dunia, termasuk Lebron James.

Menurutnya atlet tak seharusnya ikut bicara politik.

"Dia (Lebron) sangat fenomenal, tetapi saya tak suka ketika orang dengan status bicara soal politik," kata Zlatan.

"Lakukan saja apa yang kalian kuasai. Saya bermain bola karena saya menguasai permainan ini, saya bukan politisi."

Baca Juga: Stefano Lilipaly Kembali ke Bali United atau Gabung Borneo FC

Pebasket Los Angeles Lakers, LeBron James, memberi instruksi kepada rekan-rekan setimnya pada laga NBA 2019-2020.
NBA.COM
Pebasket Los Angeles Lakers, LeBron James, memberi instruksi kepada rekan-rekan setimnya pada laga NBA 2019-2020.

"Jika saya politisi, saya akan berpolitik. Ini adalah kesalahan mendasar orang terkenal yang semakin ingin terkenal."

"Bagi saya, lebih baik menghindari topik tertentu dan fokus dengan apa yang Anda kuasai, jika tidak maka Anda mengambil risik besar," imbuhnya.

Beberapa dekade terakhir, Lebron James sangat vokal mengomentari beberapa topik, terutama yang berhubungan dengan isu Afrika-Amerika.

Lebron juga memicu kontroversi saat menyerang mantan presiden AS, Donald Trump dalam bergai aspek.

Beberapa pendukung Trump sampai menyerang balik Lebron James.

Sementara itu, Zlatan Ibrahimovic baru saja membawa AC Milan lolos ke babak 16 besar Liga Europa pada Kamis (25/2/2021) ata Jumat dini hari WIB.

Baca Juga: Victor Lindelof Lakukan Jurus Lutut Terbang ala Jorge Masvidal, Man United Gagal Menang

AC Milan bermain imbang 1-1 melawan Crvena Zvezda, namun tetap berhak lolos lantaran pada laga leg pertama menahan imbang 2-2.

Secara egregat 3-3, namun AC Milan unggul produktivitas gol di kandang lawan.

Zlatan bermain selama 45 menit, ia dimasukkan di babak kedua untuk menggantikan Rafael Leao.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : sempremilan.com
REKOMENDASI HARI INI

Kevin Diks Ceritakan Kegilaan Fans Timnas Indonesia ke Media Denmark: Setiap Hari Ada 50 Orang Minta Foto

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136