Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Niat Jadi Bang Jago, GOAT Kelas Berat Ringan UFC Malah Jadi Tertawaan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 28 Februari 2021 | 20:10 WIB
Petarung UFC, Jon Jones, memamerkan postur tubuh baru menjelang petualangan barunya di divisi kelas berat.
TWITTER.COM/JONNYBONES
Petarung UFC, Jon Jones, memamerkan postur tubuh baru menjelang petualangan barunya di divisi kelas berat.

BOLASPORT.COM - Upaya mantan juara kelas berat ringan UFC, Jon Jones, untuk melempar ancaman ke divisi baru berbuah cemoohan.

Jon Jones mencoba untuk menebar ancaman menjelang kepindahannya ke divisi kelas berat UFC.

Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Jon Jones memutuskan untuk pindah ke divisi kelas berat setelah hampir satu dekade menguasai kelas berat ringan UFC.

Mengawinkan gelar juara kelas berat dengan kelas berat ringan menjadi impian Jones untuk mengukuhkan status sebagai petarung terbaik sepanjang masa alias GOAT.

Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Tim Voli Putra Indonesia Akhiri Paceklik Emas SEA Games

Jones merasa percaya diri dengan peluangnya untuk bersaing bersama para jagoan kelas jumbo UFC.

Sosok berjuluk Bones tersebut yakin kelincahannya sebagai petarung kelas ringan bakal menjadi pembeda.

Jones pun kembali mengungkit masalah kelincahan ketika mengomentari pertandingan divisi kelas berat antara Jairzinho Rozenstruik vs Ciryl Gane.

Laga main event pada UFC Vegas 20 (27/2/2021) tersebut memang menuai kritik dari penggemar karena berlangsung membosankan.

Baca Juga: Sah Jadi Jagoan Baru Kelas Berat, Si Anak Baik Masih Belum Bikin Presiden UFC Terkesima

Aksi saling gebuk dengan tempo tinggi yang diharapkan lahir dari dua petarung bertipe striker tidak terlihat hingga laga selama lima ronde itu berakhir.

"Anak-anak ini sebaiknya membiasakan diri untuk mempercepat ritme pertarungan," tulis Jones di akun Twitternya ketika laga masih berjalan.

"Semua aksi berdiri di sekitar oktagon ini tidak akan berhasil ketika ayah pulang ke rumah," sambung Jones merujuk sosok ayah kepada dirinya sendiri.

Tak berselang lama, kicauan Jones tersebut mendapat respons.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 20 - Mode KO Jairzinho Rozenstruik Mati di Tangan Jagoan Prancis

Adalah sang penantang gelar juara kelas berat, Francis Ngannou, yang membalas kalimat Jones dengan emoji tertawa terbahak-bahak.

Ngannou tampaknya berusaha mempertanyakan tingkah Jones yang terlihat seolah-olah pernah menjadi penguasa divisi kelas berat UFC.

"Ayah pulang ke rumah (emoji tertawa)?" jawab Ngannou.

Ngannou menambah sindirannya dengan me-retweet kicauan fan yang mengungkit kegagalan Jones membuat KO lawannya dalam beberapa laga terakhir.

Baca Juga: Jangan Tertipu Badan Gemuk, Jon Jones Siap Obrak-abrik Divisi Kelas Berat UFC

Petarung UFC asal Kamerun, Francis Ngannou, ketika beraksi pada ajang UFC 249 di VyStar Veterans Memorial, Jacksonville, Florida, AS, Minggu (10/5/2020).
TWITTER.COM/UFCNEWS
Petarung UFC asal Kamerun, Francis Ngannou, ketika beraksi pada ajang UFC 249 di VyStar Veterans Memorial, Jacksonville, Florida, AS, Minggu (10/5/2020).

Ngannou telah mengutarakan ketertarikan untuk menjadi lawan Jones di kelas berat. Petarung berjuluk Predator itu percaya diri bisa menguji kemampuan Jones.

"Saya pikir saya menjadi lawan yang cocok bagi Jon Jones," kata Ngannou kepada MMA Fighting, dilansir BolaSport.com dari BJPENN.com.

"Dia bertambah berat sekarang. Dia tampak sangat besar dan kuat, saya kira saya akan menjadi lawan yang cocok."

"Dia memiliki beberapa keterampilan bagus yang bisa menyamai kekuatan saya. Ini akan menjadi pertarungan yang berbeda, "kata Ngannou.

Baca Juga: Bukan Dicekik Khabib atau Ditoyor McGregor, Poirier Ungkap Pengalaman Terburuk di UFC

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : bjpenn.com
REKOMENDASI HARI INI

Persaingan Makin Ketat, IOAC 2024 Edisi Keenam Jadi Ajang Seleksi SEA Age Group Thailand

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X