"Kami harus fokus pada satu pertandingan dalam satu waktu. Itu adalah pertandingan penting setelah dua kemenangan beruntun."
"Saya selalu ingin berkembang, seperti banyak pemain lainnya: Barella, Bastoni, Skriniar, De Vrij."
"Kami masih muda dan memiliki ruang untuk memperbaiki diri."
"Saya selalu berpikir untuk menang. Saya berada dalam momen yang baik dalam karier, tetapi Inter Milan adalah satu-satunya hal yang penting,” ujar eks penyerang Manchester United tersebut menambahkan.
Baca Juga: Liverpool Kelabakan Lawan Kiper Dewa Sheffield United, Lakukan Penyelamatan Tiap 9 Menit
Tambahan tiga poin di Giuseppe Meazza semakin memantapkan posisi Inter Milan di puncak klasemen sementara Liga Italia.
I Nerazzurri sukses mengumpulkan 56 poin dari 24 pertandingan, unggul 4 poin dari AC Milan yang baru saja meraih kemenangan 2-1 atas AS Roma.
Pada laga berikutnya, skuad arahan Antonio Conte bakal menjalani laga tandang ke markas Parma di Stadion Ennio Tardini.
Bentrokan antara Parma dan Inter dalam laga pekan ke-25 dijadwalkan bakal berlangsung pada Kamis (4/3/2021) waktu setempat atau Jumat pukul 02.45 WIB.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | football-italia.net, Sky Sports Italia |
Komentar