BOLASPORT.COM - Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (Badminton Association of Malaysia/BAM) mengungkap bahwa mereka kini tak memasang target muluk terlebih dulu kepada pemain tunggal putra, Lee Zii Jia.
Langkah ini diambil BAM setelah mengevaluasi performa Lee Zii Jia yang gagal bersinar di Thailand, Januari lalu.
Lee Zii Jia, yang diharapkan menjadi suksesor Lee Chong Wei bagi negeri jiran, tak mampu menampilkan permainan terbaiknya saat turun pada turnamen Thailand Open I dan Thailand Open II dalam dua pekan beruntun.
Pada Thailand Open I, langkah Lee hanya sampai ke perempat final.
Baca Juga: Marc Marquez Tak Ada, Pol Espargaro Sulit Adaptasi dengan Motor Honda?
Pemain yang menjadi unggulan kedelapan itu gagal mengatasi permainan unggulan kedua asal Taiwan, Chou Tien Chen.
Lee kalah dua gim langsung dengan skor 17-21, 15-21.
Alih-alih memperbaiki pencapaiannya pada Thailand Open II, performa Lee Zii Jia justru makin jeblok.
Dia gagal melewati babak kesatu setelah dikalahkan pemain non-unggulan asal India, Sameer Verma, melalui rubber game (21-18, 25-27, 19-21).
Baca Juga: Diisukan Takut Lawan Floyd Mayweather Jr, Begini Jawaban Sang YouTuber
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | The Star |
Komentar