Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Milan Hancurkan Genoa, 3 Alumni Manchester United Jadi Aktor Utama

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Senin, 1 Maret 2021 | 14:10 WIB
Inter Milan sukses menghancurkan Genoa di ajang Liga Italia berkat kontribusi 3 alumni Manchester United yang menjadi aktor utama.
TWITTER.COM/INTER
Inter Milan sukses menghancurkan Genoa di ajang Liga Italia berkat kontribusi 3 alumni Manchester United yang menjadi aktor utama.

BOLASPORT.COM - Inter Milan sukses menghancurkan Genoa di ajang Liga Italia berkat kontribusi 3 alumni Manchester United yang menjadi aktor utama.

Inter Milan menjamu Genoa di Stadion Giuseppe Meazza dalam laga pekan ke-24 Liga Italia 2020-2021, Minggu (28/2/2021).

Bertindak sebagai tuan rumah, Inter Milan sukses menghancurkan Genoa dengan skor telak 3-0.

Inter Milan membuka keran golnya ketika pertandingan baru berjalan 36 detik berkat gol kilat Romelu Lukaku.

Nerazzurri kemudian menambah dua gol lagi pada paruh kedua masing-masing lewat Matteo Darmian (menit ke-69') dan Alexis Sanchez (77').

Baca Juga: Tumbangkan Sheffield United, Liverpool Bangun dari Mimpi Buruk di Liga Inggris

Dengan hasil ini, Inter Milan kian mantap di puncak klasemen sementara dengan meraup 56 poin dari 24 laga.

Skuad asuhan Antonio Conte unggul 4 angka dari sang rival sekota, AC Milan, yang menguntit di urutan kedua.

Sementara itu, Genoa harus melorot ke posisi 13 dengan mengumpulkan 26 poin dari 24 pertandingan.

Kemenangan Inter Milan atas Genoa pun menyelipkan fakta menarik yang turut menyeret nama klub raksasa Liga Inggris, Manchester United.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, ketiga aktor utama kemenangan Inter Milan, yaitu Romelu Lukaku, Matteo Darmian dan Alexis Sanchez, merupakan alumni dari klub berjuluk Setan Merah tersebut.

Matteo Darmian tercatat memperkuat Manchester United selama empat musim, yakni dari periode 2015 hingga 2019.

Darmian tampil sebanyak 92 pertandingan di semua kompetisi dengan menyumbang 1 gol serta 4 assist.

Baca Juga: Ditahan Imbang Chelsea, Manchester United Masih Melempem Lawan Raksasa Liga Inggris

Sementara itu, Romelu Lukaku datang ke Man United pada tahun 2017.

Lukaku menghabiskan dua musim di Old Trafford sebelum memutuskan untuk hengkang pada tahun yang sama dengan Darmian.

Selama berseragam Man United, Lukaku sukses membukukan 42 gol serta 13 assist dari total 96 penampilan di berbagai ajang.

Lukaku sendiri sempat berkolaborasi dengan Alexis Sanchez selama satu musim di Man United.

Alexis Sanchez merapat ke Man United dari Arsenal pada tahun 2018.

Baca Juga: Alasan Konyol Manchester United Gagal Dapatkan Erling Haaland

Bersama Man United, Sanchez mengalami masa-masa sulit yang membuatnya dipinjamkan ke Inter Milan sebelum akhirnya dipermanenkan pihak klub secara bebas transfer pada 2020.

Selama membela Man United, juru gedor asal Chili tersebut hanya mampu mendulang 5 gol dan 9 assist dari total 45 penampilan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Suka Persaingan, Gelandang Borneo FC Optimis Masuk Skuad Final Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136