BOLASPORT.COM - Pihak Arema FC mengaku tidak mempermasalahkan kebijakan PSSI dan PT LIB untuk turnamen Piala Menpora 2021.
Kebijakan yang dimaksud di sini adalah tidak diperkenankannya tim tuan rumah untuk bermain di kandangnya sendiri.
Seperti yang diketahui PSSI dan PT LIB sudah menunjuk empat kota jadi tuan rumah Piala Menpora 2021 yakni Bandung, Sleman, Solo, dan Malang.
Masing-masing klub yang berasal dari empat kota di atas sudah dijamin tidak akan bermain di kandangnya sendiri.
Baca Juga: Kisah di Persela Lamongan Berakhir, Striker Berkebangsaan Brasil Bahas soal Kontribusi
Nantinya klub seperti, Persib Bandung, PSS Sleman, Bhayangkara Solo FC, dan Arema FC bakal bermain di kota yang berbeda dari tempat asalnya.
Menanggapi kebijakan ini, pelatih sementara Arema FC yakni Kuncoro mengaku tidak masalah dengan keputusan dari panitia penyelenggara Piala Menpora 2021.
Bagi Kuncoro yang terpenting nanti dirinya bakal mencoba memberikan motivasi bagi anak asuhnya agar tetap kompak meski bermain di kota lain.
Baca Juga: Pelatih Persija Jakarta Beberkan Target di Piala Menpora 2021
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Surya Malang |
Komentar