BOLASPORT.COM - Setelah libur panjang, Klub Liga 1, Persela Lamongan akhirnya menggelar latihan bersama di Stadion Surajaya, Senin (1/3/2021) sore WIB.
Latihan tersebut bertujuan untuk mematangkan persiapan dalam rangka menyambut Piala Menpora 2021 akhir bulan ini.
Menariknya, latihan tim Persela tidak dipimpin lansung oleh sang pelatih kepala.
Seperti diketahui, kursi pelatih saat ini masih kosong seusai ditinggal Nil Maizar beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Arema FC Dapat Hikmah di Balik 'Pengusiran' dalam Piala Menpora 2021
Sementara latihan dipegang oleh dua asisten pelatih yakni Didik Ludianto dan Ragil Sudirman sampai ada penunjukan pengganti Nil Maizar.
Latihan diikuti sebanyak 30 pemain, terdiri dari sebagian pemain musim lalu yang dipertahankan dan para pemain akademi.
Nantinya mereka masih menjalani tahap seleksi sebelum dipastikan masuk skuad Persela musim 2021.
"Latihan sekaligus menyeleksi beberapa pemain sebagai tambahan guna mengisi beberapa posisi yang kosong," ujar Manajer Persela Yunan Achmadi kepada awak media, Minggu (28/2/2021).
Baca Juga: Ingin Isi Slot Pemain Asing, Arema FC Siap Datangkan Pemain yang Bakal Catatkan Sejarah Baru
Meski begitu, terdapat beberapa pemain yang pasti diamankan, seperti Ahmad Bustomi, Eky Taufik dan Birrul Walidain.
Sementara itu, tak sedikit pula pemain yang dilepas manajemen Laskar Joko Tingkir.
Sesi latihan tersebut turut dihadiri mantan pemain Persebaya Surabaya, Nasir Buya.
Hanya, belum ada keterangan resmi apakah yang bersangkutan resmi berseragam Persela.
Sebab, manajemen dan tim pelatih enggan terburu-buru melengkapi slot pemain mengingat baru berlaga di ajang turnamen pramusim.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar