Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Cukup Dipenjara, Eks Presiden Barcelona Harus Diusir dari Spanyol karena Hancurkan Reputasi Lionel Messi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 2 Maret 2021 | 16:40 WIB
Eks presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, harus diusir dari Spanyol dan tak cukup dipenjara karena telah hancurkan reputasi Lionel Messi.
TWITTER.COM/BARCELONA
Eks presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, harus diusir dari Spanyol dan tak cukup dipenjara karena telah hancurkan reputasi Lionel Messi.

BOLASPORT.COM - Eks presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, harus diusir dari Spanyol dan tak cukup dipenjara karena telah hancurkan reputasi Lionel Messi.

Barcelona kembali dihajar isu miring usai mantan presiden mereka, Josep Maria Bartomeu, diringkus oleh pihak berwajib.

Bartomeu ikut ditangkap seiring penggerebekan yang dilakukan Kesatuan Polisi Catalunya, Mossos d'Esquadra, terhadap kantor Barcelona, Senin (1/3/2021) waktu setempat.

Bartomeu ditangkap diduga karena menjadi dalang dalam skandal Barcagate yang terjadi pada Februari 2020 silam.

Selain Bartomeu, ada nama-nama lain yang juga ikut ditangkap, yakni yakni Oscar Grau (CEO Barcelona) dan Roman Gomez Ponti (kepala bagian legal).

Baca Juga: Demi Pertahankan Lionel Messi, Barcelona Siap Datangkan 5 Pemain Bintang

Barcagate sendiri merupakan operasi buzzer yang dilakukan Bartomeu dengan menggandeng perusahaan I3 Ventures.

Perusahaan tersebut disewa untuk menaikkan citra Bartomeu melalui media sosial.

Selain itu, Bartomeu juga meminta perusahaan tersebut untuk menjatuhkan lawan politik dan para pemain yang menentang kebijakannya.

Salah satu pemain yang dikabarkan juga menjadi korban dari Barcagate adalah megabintang Barcelona, Lionel Messi.

Messi sendiri memang dikenal memiliki hubungan yang tidak akrab dengan Bartomeu.

Baca Juga: Pep Guardiola Merasa Kehilangan Eric Garcia yang Resmi Gabung Barcelona

Kapten timnas Argentina itu bahkan sempat menyebut Bartomeu telah membohongi dirinya berkali-kali selama di Barcelona.

Kapten Barcelona, Lionel Messi, menatap ke arah Josep Maria Bartomeu.
TWITTER.COM/SWASTIK_RATH
Kapten Barcelona, Lionel Messi, menatap ke arah Josep Maria Bartomeu.

Bartomeu kini terancam hukuman penjara dari pihak berwajib di Spanyol.

Akan tetapi, mantan bek Inter Milan dan Fiorentina, Daniele Adani, memiliki pendapat yang berbeda.

Adani menyebut kalau hukuman penjara saja tidak cukup bagi Bartomeu.

Menurut bek yang mengantarkan Fiorentina menjuarai Coppa Italia 2000-2001 tersebut, Bartomeu harus diusir dari Spanyol.

Baca Juga: Daftar Dosa Bartomeu yang Bikin Barcelona Hancur Lebur, Salah satunya Bikin Messi Setengah Hati

Hal itu dikarenakan Bartomeu tidak hanya menjatuhkan reputasi Messi, tetapi juga membuat Barcelona hancur.

"Dalam hidup, Anda bisa membayar mahal jika Anda bertindak dengan cara tertentu. Di level sepakbola, Barcelona telah membuat beberapa bencana nyata dalam 4-5 tahun terakhir," kata Adani seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia.

"Barcelona terus membeli pemain dan pemain, memenuhi hutang dan mendiskreditkan orang-orang seperti Messi dan Piqué. Anda menabur angin, Anda menuai angin puyuh."

"Untungnya, keadilan mengambil jalannya sedikit lebih awal daripada di Italia."

"Jika benar bahwa Bartomeu menggunakan media sosial untuk mendiskreditkan Messi dan Piqué, dia harus dikeluarkan dari Spanyol."

Baca Juga: Mengenal Skandal Barcagate yang Jerat Eks Presiden, Buzzer Bayaran untuk Jatuhkan Lionel Messi cs

"Tidak ada pengampunan baginya. Dia menginjak-injak seluruh orang," tutur Adani menambahkan.

Sampai saat ini, perkembangan terbaru soal kasus Bartomeu masih belum dirilis oleh pihak Spanyol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : football italia
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Rival Abadi Superlek Hadapi Saitama di ONE Friday Fights 92

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136