BOLASPORT.COM - Manchester City sudah lupa rasanya menelan kekalahan yang terakhir kali didapatkan ketika takluk dari tim besutan Jose Mourinho, Tottenham Hotspur.
Manchester City memetik tiga poin penuh atas Wolverhampton Wanderers dalam laga lanjutan Liga Inggris 2020-2021, Selasa (2/3/2021) waktu setempat.
Berduel di Etihad Stadium, Manchester City sukses mempecundangi tim tamu dengan skor telak 4-1.
Manchester City membuka keunggulan ketika pertandingan baru berlangsung 15 menit berkat gol bunuh diri Leander Dendoncker.
Wolverhampton Wanderers sempat mencetak gol penyama kedudukan 16 menit setelah turun minum via sundulan Conor Coady.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Dilarang Sentuh Lampu Bohlam di Rumah, Kenapa?
Namun, usai gol Conor Coady, Manchester City justru mengamuk dengan mencetak tiga gol tambahan.
Ketiga gol tersebut disumbangkan oleh Gabriel Jesus (menit ke-80 dan 90+3) serta Riyad Mahrez (90').
Dengan hasil ini, Manchester City kian kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 65 poin dari 27 laga.
Manchester City unggul 15 angka dari peringkat kedua sekaligus klub rival sekota, Manchester United.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Opta Joe, Transfermarkt.com |
Komentar