BOLASPORT.COM - Direktur Teknik Garuda Select sekaligus legenda Chelsea, Dennis Wise, serius menilai Bagus Kahfi jauh lebih apik ketimbang pemain beken Liga Inggris seperti Andy Carroll, Fabian Delph, dan Sebastien Bassong.
Kedekatan Bagus Kahfi dan Direktur Teknik Garuda Select, Dennis Wise, sudah tak perlu diragukan lagi.
Legenda Chelsea itu menjadi sosok di balik kesuksesan karier Bagus selama ini.
Keduanya pertama kali berkenalan dalam program Garuda Select angkatan pertama, 2019 silam.
Baca Juga: Teco Tanggapi Kabar Ilham Udin Armaiyn Tinggal Selangkah ke Bali United
Saat itu, Bagus bersama saudara kembarnya, Bagas Kaffa, beserta 22 pemain muda lainnya terpilih untuk mengikuti pelatihan Garuda Select di Inggris.
Pada 2020, Bagus dan empat rekannya yang merupakan alumni Garuda Select I kembali terpilih untuk mengikuti Garuda Select II.
Bagus Kahfi dan Brylian Aldama kemudian menjadi dua pemain Garuda Select yang diorbitkan untuk berkarier di klub-klub Eropa.
Naas, pemain asal Magelang itu justru harus cedera parah saat menghadapi Reading U-18, 3 Maret 2020.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Mendadak Culun Tendangan Bebas di Juventus
Bagus mengalami patah pada pergelangan kaki dan ligamennya robek karena salah tumpuan saat jatuh seusai berduel udara dengan pemain Reading U-18, Michael Stickland.
Di masa sulit ini, Dennis Wise tak pernah meninggalkan Bagus sendirian.
Mantan pemain timnas Inggris itu terus menyemangati Bagus untuk kembali pulih sembari memperkenalkan Bagus ke klub-klub yang bisa membantu kesembuhannya.
Salah satunya adalah FC Utrecht, klub asal Belanda yang kini menjadi rumah baru Bagus Kahfi.
Baca Juga: Terlalu Jago, Si Bocah Ajaib Tak Sanggup Gocek Calon Anak Baru Barcelona
Seperti diketahui, transfer Bagus ke mantan klub Irfan Bachdim itu tak akan terjadi jika Dennis Wise tidak ngotot meminta FC Utrecht merekrut Bagus.
Di satu sisi, Bagus memang sempat menjalani perawatan cederanya selama beberapa waktu di FC Utrecht.
Guna mengenang perjalanan cederanya hingga sembuh, Bagus Kahfi pun mengunggah percakapan antara dirinya dan Dennis Wise di akun Instagram pribadinya, Rabu (3/3/2021).
Dalam chat singkat itu, Dennis sempat meminta supaya Bagus menjadi bajingan saat berkarier di FC Utrecht.
Maksudnya, Bagus harus percaya diri dengan kemampuan yang dimilikinya supaya bisa bersaing dengan para pemain Eropa lainnya.
Dennis pun membandingkan Bagus dengan mantan pemain Liga Inggris yang pernah diorbitkan olehnya.
Di antaranya ada mantan pemain Liverpool dan Newcastle United, Andy Carroll.
Menurut Dennis, Bagus punya kemampuan yang lebih bagus ketimbang pemain-pemain tersebut.
Baca Juga: Gagal Bertanding, Para Pemain Tira Persikabo Nilai Seperti Kena Prank
View this post on Instagram
"Saya mengorbitkan Fabian Delph (eks timnas Inggris) dan dia terjual 8 juta pounds (setara Rp159 miliar); Andy Carroll (terjual) 35 juta pounds (setara Rp697 miliar), Sebastien Bassong 7 juta pounds (setara Rp139 miliar)," tulis Dennis Wise seperti dikutip Bolasport.com dari Instagram Bagus Kahfi.
"Kamu itu lebih baik, jadi jangan minder dengan dirimu sendiri. Percaya diri bangsat cilik, saya tidak bodoh ketika menilai talenta," tulis Dennis Wise lagi.
Tak lupa, Dennis juga menegaskan bahwa dirinya akan selalu membantu Bagus saat sang pemain merasa kesulitan di Belanda.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Selisih Poin Duo Manchester Lebih Jauh daripada Jarak Dua Stadion
"Telepon saya kalau ada masalah. Kerja keras," tandas Dennis.
Bagus Kahfi sendiri saat ini sudah hampir 100 persen pulih.
Pemain berambut kribo itu tengah menjalani masa pemulihan pada enam bulan awal di FC Utrecht U-18.
Jika sudah benar-benar pulih, kemungkinan besar Bagus akan mendapat kesempatan bermain di tim utama FC Utrecht.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Instagram/@baguskahfiii |
Komentar