BOLASPORT.COM - Rencana digelarnya Piala Menpora 2021 dapatkan tentangan keras dari Indonesia Police Watch (IPW).
Dikatakan oleh Neta S Pane selaku Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) sangat berisiko ciptakan klaster baru jika Piala Menpora 2021 digelar.
Oleh sebab itu, Neta berharap agar agenda tersebut dibatalkan.
Apabila tetap dipaksakan, Neta berpendapat bahwa Menpora (Zainudin Amali) dan Kapolri (Listyo Sigit Prabowo) harus berani bertanggung jawab jika muncul klaster baru Covid-19.
Tanggung jawab yang dimaksud Neta yakni Menpora dan Kapolri wajib siap undurkan diri dari jabatannya.
Baca Juga: Waduh, Presiden Jokowi Diminta untuk Batalkan Piala Menpora 2021
Apa yang dikatakan Neta ini didasari karena izin Piala Menpora 2021 sendiri dikeluarkan oleh Menpora dan Kapolri.
"Jika teryata event itu menjadi klaster baru Covid-19 dan terjadi korban sakit atau meninggal dunia, maka Menpora dan Kapolri yang berikan izin harus bertanggung jawab dan mundur dari jabatannya," kata Neta, dilansir BolaSport.com dari Warta Kota.
Tak berhenti sampai di situ, Menpora dan Kapolri juga harus bertanggung jawab pula dengan keluarga korban jika itu terjadi.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Warta Kota |
Komentar