Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kondisi Makin Horor, Khamzat Chimaev Dikabarkan Depresi dan Ketakutan

By Agung Kurniawan - Jumat, 5 Maret 2021 | 12:30 WIB
Petarung UFC, Khamzat Chimaev.
TWITTER.COM/UFCNEWS
Petarung UFC, Khamzat Chimaev.

BOLASPORT.COM - Petarung kelas welter, Khamzat Chimaev, kondisinya semakin horor setelah batuk darah beberapa hari yang lalu.

Khamzat Chimaev belum lama ini dikabarkan tengah mengalami kondisi yang kurang baik terkait dengan kesehatannya.

Khamzat Chimaev dalam unggahan media sosialnya mengalami batuk disertai dengan bercak darah.

Sebelumnya, Khamzat Chimaev sempat terpapar Covid-19 yang membuatnya batal berduel melawan Leon Edwards.

Baca Juga: Bos UFC Yakin Bogem Jahanam Dustin Poirier Bikin Conor McGregor Siuman

Sejatinya, duel antara Borz dan Leon Edwards tersebut berlangsung pada Desember sebelum mundur dua kali.

Hingga akhirnya laga tersebut benar-benar dibatalkan setelah kondisi Khamzat Chimaev yang tak kunjung membaik.

UFC juga telah menerbangkan Khamzat Chimaev ke Amerika Serikat untuk mendapatkan perawatan medis yang lebih mutakhir.

Kondisi tersebut lantas membuat Khamzat Chimaev menyatakan pensiun dari arena oktagon pada awal pekan ini.

Baca Juga: Setelah Mike Tyson, Roy Jones Jr Bidik Duel Lawan Legenda UFC

Presiden UFC, Dana White (kiri) dan Khamzat Chimaev (kanan).
TWITTER.COM/KCHIMAEV
Presiden UFC, Dana White (kiri) dan Khamzat Chimaev (kanan).

Menjelang bergulirnya event UFC 259 akhir pekan ini, kabar kurang mengenakkan kembali datang dari Khamzat Chimaev.

Hal tersebut diungkapkan oleh saudara laki-laki petarung berkebangsaan Swedia itu yakni Artur Chimaev dalam sebuah kesempatan.

Artur Chimaev mengabarkan bahwa kondisi Khamzat Chimaev semakin horor saja khususnya setelah mengalami batuk darah.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Panaskan Perdebatan Status Terbaik antara Ronaldo dan Messi

Melalui penurutan saudaranya, Khamzat Chimaev sempat terpikir untuk menjalani latihan lagi meski paru-parunya belum pulih.

"Dia belum pulih sepenuhnya, ada beberapa titik di paru-paru kanannya yang belum sembuh," kata Artur Chimaev.

"Dia telah diberi antibiotik setelah dua minggu dia pikir tidak apa-apa untuk berlatih lagi," ujar Chimaev dilansir dari BJPENN.

Artur Chimaev menyebut sebelumnya Khamzat Chimaev kuat menjalani latihan selama empat sesi.

Baca Juga: UFC 259 - Israel Adesanya Jamin Bakal Licin Hindari Amukan Jan Blachowicz

Namun dengan kondisinya kini, Khamzat Chimaev bahkan tidak kuat untuk menyelesaikan satu sesi saja.

Kondisinya semakin parah setelah Artur Chimaev menyebut dia juga mengalami depresi atau tertekan serta merasakan ketakutan.

"Dia benar-benar telah selesai, paru-parunya tidak bisa mengatasinya lagi," ucap Artur Chimaev menjelaskan.

"Dia menjadi depresi, ini sangat berarti banyak baginya dan saya sudah menyuruhnya untuk tenang serta memberi waktu."

"Penyakit ini bisa mempengaruhi orang-orang secara berbeda-beda," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Sering Dipuji Khabib dan Cormier, Begini Tanggapan Islam Makhachev

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : bjpenn.com
Komentar (1)
semoga khamzat diberi kesehatan... sebagai seorang muslim kita pantang takut dengan apa yg terjadi yg telah ditentukan... sehat sakit sekalipun maut tiba kita harus selalu ikhlas dengan apa yg ditentukan yg maha kuasa doaku semoga khamzt selalu sehat dan pulih seperti sediakala....

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X