BOLASPORT.COM - Chief operating officer (COO) Bhayangkara Solo FC, Sumardji, memastikan bahwa bek timnas Indonesia, Nurhidayat Haji Haris memilih mundur dari tim.
Setelah bersama dengan Bhayangkara Solo FC sejak 2018 lalu, akhirnya Nurhidayat memilih untuk meninggalkan tim berjulukan The Guardian tersebut.
Dari catatan Transfermrkt, Nurhidayat sudah tampil sebanyak 29 kali bersama Bhayangkara Solo FC.
Selama dua musim bersama dengan The Guardian, tentu saja pemain berusai 2 tahun tersebut memiliki banyak kenangan.
Baca Juga: Persija Jakarta Bawa 26 Pemain untuk Hadapi Piala Menpora 2021
Namun, demi menatap masa depan, Nurhidayat memutuskan pamit dari Bhayangkara Solo FC.
Bahkan pemain timnas Indonesia itu telah memiliki rencana untuk membela klub luar negeri setelah pamit dari tim.
Rencana itu disampaikan langsung oleh Nurhidayat kepada Sumardji.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar