BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo tanpa shot on target, Porto ungguli Juventus di babak pertama berkat penalti.
Juventus melakoni laga hidup mati melawan FC Porto pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.
Duel itu tersaji di Allianz Stadium, Selasa (9/3/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 dini hari WIB.
Dilansir BolaSport.com dari laman UEFA, Juventus bermain lebih dominan di babak pertama dengan penguasaan bola mencapai 66 persen
Dari segi peluang, Juventus melakukan 7 tembakan dengan 4 mengarah ke gawang.
Adapun Porto membuat 9 kesempatan yang 4 di antaranya menuju tepat sasaran.
Cristiano Ronaldo bermain kurang impresif di paruh pertama karena gagal melakukan shot on target dari 1 kali percobaan.
Jalannya pertandingan
Juventus, yang tertinggal agregat 1-2 dari FC Porto langsung bermain menekan sejak peluit babak pertama dibunyikan.
Baca Juga: Putra Johan Cruyff Bongkar 2 Isyarat Lionel Messi Bertahan di Barcelona
Alhasil, pertandingan baru berjalan tiga menit, Juventus sudah mendapat peluang emas.
Juan Cuadrado, yang berada di sisi kiri luar kotak penalti Porto, mengirimkan umpan silang ke dalam kotak 16.
Operan itu kemudian disambut Alvaro Morata dengan sundulan.
Namun, Agustin Marchesin dengan sigap mampu menghalau bola yang datang dengan deras.
Keasyikan menyerang, gawang Juventus nyaris bobol pada menit ke-7.
Mehdi Taremi melakukan sepakan mendatar di dalam kotak penalti yang masih digagalkan Wojciech Szczesny dengan kakinya.
Akan tetapi, bola liar kembali menuju ke arah Taremi yang kemudian dia sambar dengan tandukan kepala.
Beruntung bagi Juventus, si kulit bulat hasil sundulan Taremi masih membentur tiang atas gawang.
Petaka menghampiri Juventus pada menit ke-17 saat Merih Demiral melakukan pelanggaran terhadap Taremi di dalam kotak terlarang.
Wasit pun menunjuk titik putih.
Sergio Oliveira, yang maju sebagai eksekutor penalti pada menit ke-19 berhasil melakukan tugasnya dengan sempurna setelah tembakan kaki kanannya tak mampu ditangkap oleh Szczesny. Juventus 0-1 Porto (agregat 1-3).
19' OLIVEEEEEEEEEEIRA!!!
Bola para um lado, guarda-redes para o outro
— FC Porto (@FCPorto) March 9, 2021
Lima menit berselang, Porto kembali mendapat kans melalui serangan balik cepat yang di akhiri dengan tembakan kaki kanan Jesus Corona di dalam kotak penalti.
Namun, Szczesny berhasil mengamankannya.
Morata hampir membuat Juventus menyamakan skor pada menit ke-27.
Penyerang timnas Spanyol ini dalam kondisi bebas saat menerima umpan silang dari Cuadrado di dalam kotak penalti.
Namun, sepakan kaki kanan Morata masih membentur badan Marchesin, sehingga hanya menghasilkan sepak pojok untuk Si Nyonya Tua.
Hingga menit ke-40, kedua tim terus melakukan jual beli serangan, tetapi tak ada satupun peluang berbahaya yang tercipta.
Pada menit ke-45, Oliveira melakukan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti yang mengarah tepat ke pelukan Szczesny.
Berikut susunan pemain kedua tim:
Juventus (4-4-2): 1-Wojciech Szczesny; 16-Juan Cuadrado, 19-Leonardo Bonucci, 28-Merih Demiral, 12-Alex Sandro; 22-Federico Chiesa, 5-Arthur Melo, 25-Adrien Rabiot, 8-Aaron Ramsey; 9-Alvaro Morato, 7- Cristiano Ronaldo
Pelatih: Andrea Pirlo
L'undici scelto da Mister @Pirlo_official ????⭐️#JuveFCP #JuveUCL pic.twitter.com/lRvIElctUF
— JuventusFC (@juventusfc) March 9, 2021
FC Porto (4-4-2): 1-Agustin Marchesin; 12-Zaidu Sanusi, 3-Pepe, 19-Chancel Mbemba, 18-Wilson Manafa; 25-Otavio, 8-Mateus Uribe, 27-Sergio Oliveira, 17-Jesus Corona; 9-Mehdi Taremi, 11-Moussa Marega
Pelatih: Sergio Conceicao
Wasit: Bjorn Kuipers (Belanda)
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : |
Komentar