BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, merasa aneh karena absen menjalani tes pramusim untuk kali pertama dalam karier MotoGP-nya.
Marc Marquez terpaksa absen dari tes pramusim di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, 5-6 Maret lalu, karena masih belum sepenuhnya pulih dari cedera lengan kanan.
Cedera tersebut didapat Marquez usai terjatuh dari motornya saat menjalani balapan MotoGP Spanyol 2020 di Sirkuit Jerez.
Baca Juga: Joan Mir: Saya Harus Terdepan Sejak Awal untuk Pertahankan Gelar
Gara-gara insiden itu pula, Marquez terpaksa absen hingga akhir musim dan gagal mempertahankan gelar juara dunia MotoGP-nya.
Titel kampiun MotoGP 2020 menjadi milik pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, yang tampil konsisten sepanjang musim lalu.
Sejauh ini, Marquez sudah menjalani tiga kali operasi untuk memulihkan cedera lengan kanannya.
Baca Juga: Ketika Marc Marquez Merasa Debut 'Comeback' MotoGP-nya Kian Dekat
Namun, hingga sekarang, masih belum bisa diketahui secara pasti kapan dia akan kembali balapan, meski laporan medis terkini mengatakan proses pemulihannya cedera berlangsung baik.
Kondisi inilah yang kemudian membawa Marquez menghadapi momen baru dalam perjalanan karier MotoGP-nya, absen dari tes pramusim.
Menanggapi fakta tersebut, Marquez mengaku merasakan sedikit kejanggalan.
Baca Juga: Nyaris Mundur, Carolina Marin Tutup Swiss Open 2021 dengan Gelar Juara
"Ketika Anda menyadari bahwa Anda tidak akan ikut tes pramusim dan Anda tidak bisa mencoba benda-benda baru yang dibawa Honda setelah mereka bekerja keras pada musim dingin lalu, hal itu terasa aneh," ucap Marquez, dikutip dari Crash.
"Saya tahu mereka (Honda) bekerja sangat keras dengan Stefan Bradl, Pol Espargaro, adik laki-laki saya, Alex (Marquez), dan Takaaki Nakagami untuk mencoba benda-benda baru dalam meningkatkan performa motor."
"Saya tahu, mereka menunggu saya dan saya akan berusaha untuk kembali secepatnya. Saya hanya bisa mengatakan bahwa saya menantikan momen kembali mengendarai motor," kata Marquez lagi.
Baca Juga: Kisah Aprilia Manganang, Anggap Rok Keramat hingga Bersyukur Dipastikan Laki-laki
Meski belum bisa mengonfirmasi kapan kembali balapan, nama Marc Marquez masuk ke dalam daftar kontestan sementara MotoGP Qatar 2021.
Hal ini tentu menjadi sinyal positif terhadap progres pemulihan cedera lengan kanan Marquez yang sudah berlangsung sejak Juli tahun lalu.
View this post on Instagram
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar