BOLASPORT.COM - Dua mantan juara tinju kelas berat, Deontay Wilder dan Andy Ruiz Jr., dikabarkan akan terlibat bentrok di atas kanvas.
Deontay Wilder dan Andy Ruiz Jr. merupakan petinju kelas berat yang sedang terluka karena kehilangan gelar juara.
Deontay Wilder menelan kekalahan perdana ketika kalah TKO dari Tyson Fury sehingga kehilangan gelar juara kelas berat WBC.
Adapun, Andy Ruiz Jr. harus rela kesuksesan mengawinkan sabuk juara dari WBA, WBO, IBF, dan IBO hanya berjalan singkat.
Baca Juga: IMI Jalin Kerjasama dengan Korlantas Demi Edukasi Masyarakat
Sempat membuat kejutan dengan mengalahkan juara dunia tinju, Anthony Joshua, melalui TKO, Andi Ruiz Jr. tumbang dari lawan yang sama saat rematch.
Ruiz belum bertanding lagi sejak dikalahkan Joshua melalui keputusan angka mutlak pada Desember 2019 lalu.
Sejak menelan hasil minor itu, petinju berjuluk Destroyer itu telah berlatih dengan Eddy Reynoso yang merupakan pelatih Canelo Alvarez.
Selama berlatih dengan Reynoso, Ruiz sedang berfokus untuk menurunkan berat badannya yang terbilang gempal.
Sementara itu, Wilder juga belum kembali ke ring setelah dikalahkan Fury yang berstatus penantang gelar pada Februari 2020.
Petinju berjuluk The Bronze Bomber itu sempat mencoba menggunakan hak untuk mengajukan laga trilogi melawan Fury.
Akan tetapi, upaya Wilder untuk membalas kekalahan terhalang karena munculnya pandemi Covid-19 yang melanda hampir seluruh dunia.
Baca Juga: Ranking UFC - Conor McGregor Terbuang, Israel Adesanya Terguling, Kamaru Usman Tersenyum
Kekalahan dari Fury menodai rekor mentereng Wilder sebagai jagoan KO.
Wilder dikenal sebagai monster KO berkat rekor 41 kemenangan KO/TKO dari 42 kemenangan yang diraih sepanjang karier tinjunya.
Dikutip BolaSport.com dari Talksport, Ruiz dan Wilder berpeluang untuk adu jotos pada November atau Desember 2021 mendatang.
Ide mempertandingkan Wilder dengan Ruiz berasal dari promotor mereka yaitu Al Haymon.
Namun, kedua petinju tersebut harus melakoni satu pertandingan lain terlebih dahulu untuk memulihkan rekor pertandingan mereka.
Andy Ruiz Jr. dikabarkan akan menghadapi Chris Arreola pada April 2021.
Adapun, Wilder akan melawan salah satu di antara Charles Martin atau Robert Helenius pada waktu yang belum ditentukan.
Baca Juga: Bukan Tinju, Duel Folyd Mayweather Jr Vs YouTuber Disebut Acara Sirkus
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | TalkSport.com |
Komentar