BOLASPORT.COM - Puskas Arena mendadak lebih angker dari Anfield. Liverpool pun lolos ke babak 8 besar dengan agregat 4-0 atas RB Leipzig.
Liverpool melakoni laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-2021 melawan wakil Jerman, RB Leipzig.
Meski Liverpool bertindak sebagai tuan rumah, tetapi duel ini tidak dilangsungkan di Anfield melainkan di tempat netral.
Liverpool menjamu RB Leipzig di Stadion Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Kamis (11/3/2021) dini hari WIB.
Hasilnya, Liverpool menang dengan skor 2-0.
The Reds pun lolos ke babak 8 besar dengan agregat 4-0 setelah di leg 1 menang 2-0.
Menariknya, Liverpool kini memiliki gol kandang lebih banyak di Puskas Arena (2 gol) ketimbang di Anfield (1 gol) pada tahun ini.
Liverpool have scored more home goals at the Puskas Arena (2) than they have at Anfield (1) in 2021. #UCL pic.twitter.com/grDArBAG5y
— Squawka Football (@Squawka) March 10, 2021
Jalannya pertandingan
Liverpool menebar ancaman terlebih dahulu pada menit ke-6 melalui Sadio Mane.
Baca Juga: Susunan Pemain Liverpool Vs RB Leipzig - The Reds Pasang Duo Tak Akur, Die Bullen Bidik Comeback
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : |
Komentar