BOLASPORT.COM - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, menyatakan bahwa sulit, bahkan mustahil, Liverpool juara Liga Champions tanpa dua bek tengah utamanya.
Satu tempat di perempat final Liga Champions 2020-2021 berhasil dibukukan oleh Liverpool.
Kepastian tersebut didapat setelah Liverpool sukses meraih kemenangan agregat 4-0 atas RB Leipzig pada babak 16 besar.
Pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, The Reds kembali menggulingkan RB Leipzig dengan skor 2-0, mengulangi kemenangan serupa pada leg pertama.
Baca Juga: Tersingkir dari Liga Champions Bikin Kesal, tapi Suntik Kepercayaan Diri Barcelona
Menjamu Leipzig di Puskas Arena, Rabu (10/3/2021) atau Kamis dini hari WIB, Liverpool baru bisa mencetak gol di babak kedua.
Mohamed Salah membuka rekening gol Liverpool pada menit ke-70.
Rekan Salah di lini depan, Sadio Mane, menggenapi kemenangan Liverpool atas Leipzig menjadi 2-0 berkat golnya pada menit ke-74.
Mantan striker The Reds, Michael Owen, cukup terkesan dengan penampilan itu.
Dia mengatakan bahwa mantan klubnya bisa memenangkan gelar juara musim ini.
Baca Juga: Man United Vs AC Milan - I Rossoneri Kental akan Tradisi, Sejarah, dan Kualitas
Rio Ferdinand mengambil pengecualian atas apa yang dikatakan mantan rekan setimnya di timnas Inggris tersebut.
Rio Ferdinand mengesampingkan peluang Liverpool juara, kecuali pertahanan mereka didukung oleh pemain bertahan utama yang kembali dari cedera.
Nat Phillips dan Ozan Kabak bermain sebagai bek tengah melawan Leipzig dan tampil mengesankan.
Namun, Ferdinand mengatakan mereka tidak cukup baik untuk membuat Liverpool memenangkan Liga Champions.
Baca Juga: Sukses Singkirkan Barcelona, Paris Saint-Germain Selevel Liverpool
Bek legendaris Manchester United tersebut menyebut bahwa Liverpool mustahil juara kecuali mereka mendapatkan kembali Virgil van Dijk dan Joe Gomez yang segera pulih dari cedera.
"Liverpool juara Liga Champions, tapi tidak dengan pertahanan itu, ayolah," kata Ferdinand kepada Owen, dikutip BolaSport.com dari BT Sport.
"Melihat pertahanan seperti itu...jika Van Dijk dan Gomez tidak ada di sana, Liverpool tidak akan memenangkan Liga Champions, bagi saya, itu mustahil."
"Ada tim-tim kuat seperti Bayern Muenchen, Manchester City, dan Paris Saint-Germain yang tunjukkan keperkasaan mereka."
Baca Juga: VIDEO - Kerasnya Tendangan Roket Lionel Messi Buat Bola Masuk dan Langsung Keluar Gawang
"Tim-tim itu akan berpikir ulang jika mereka menghadapi pasangan Van Dijk dan Gomez di level ini," ujar Ferdinand menambahkan.
Virgil van Dijk dan Joe Gomez saat ini tengah dalam fase pemulihan cedera.
Kedua pasangan emas di lini belakang Liverpool itu diprediksi bakal pulih dari cedera pada akhir musim ini.
Van Dijk menderita cedera pada ligamen kaki kanannya ketika menghadapi Everton pada Oktober 2020, sementara Gomez menepi lantaran mengalami cedera pada tempurung lutut.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | metro.co.uk, BT Sport |
Komentar