BOLASPORT.COM - Legenda tinju, Mike Tyson, menyorot pertarungan di kelas berat antara Derrick Lewis dan Curtis Blaydes.
UFC Vegas 19 dahulu merupakan ajang untuk mempertemukan Derrick Lewis dan Curtis Blaydes sebagai laga utama pada Februari 2021 silam.
Duel tersebut berlangsung seru sejak ronde kesatu, terutama karena Curtis Blaydes terus menekan Derrick Lewis.
Baca Juga: Eks Juara Kelas Ringan Terima Tantangan Islam Makhachev, Asalkan...
Blaydes ini bisa dibilang Khabib Nurmagomedov versi kelas berat, lantaran jago dalam gulat.
Namun, berbagai upaya take down Blaydes untuk menjatuhkan Lewis selalu berujung kegagalan.
Teknik tersebut bahkan malah menjadi petaka bagi Blaydes lantaran terlalu ceroboh dalam melakukan serangan.
Berawal dari upaya take down yang ragu-ragu, Blaydes justru tersikat ketika hampir menyerunduk Lewis.
Blaydes terkapar dan wasit langsung menghentikan pertarungan untuk memberi kemenangan pada Lewis via KO ronde kedua.
Duel Lewis vs Blaydes itu kemudian disorot oleh Mike Tyson saat berbicara dengan Presiden UFC, Dana White, lewat podcastnya.
Baca Juga: Tembus 5 Besar, Adaptasi Pol Espargaro dengan RC213V Meningkat
Tyson memuji pukulan KO yang dilepaskan Lewis untuk menghabisi Blaydes yang tampil dominan.
"Jadi, saya suka kelas berat yang mereka miliki. Saya melihat Derrick Lewis melakukan KO yang menghancurkan," ucap Tyson dikutip BolaSport.com dari BJPENN.
"Duel itu adalah 'Fight of the Year'. KO itu, bikin dia tertidur. Tapi tahukah Anda apa yang membuat saya takut? Pukulan kedua Lewis itu."
"Saya senang dia baik-baik saja setelah itu. Blaydes terkapar dan menerima dua pukulan lagi ketika sudah habis," katanya dia lagi.
Baca Juga: Meski Kurang Puas, Valentino Rossi Akui Senang Alami Peningkatan di Tes Pramusim
Lewis awalnya telah menantang Alistair Overeem setelah memenangkan pertarungan.
Akan tetapi, Overeem telah dipecat UFC karena serangkaian hasil buruk yang menyelimuti kariernya.
Namun, Tyson mempunyai saran kepada Lewis mengenai lawan selanjutnya.
Sosok berjuluk Si Leher Beton itu ingin melihat Lewis menghadapi petarung Suriname, Jairzinho Rozenstruik.
"Saya ingin melihatnya bertarung melawan Rozenstruik," ucap Tyson.
Baca Juga: Sebastian Vettel Sudah Berdamai dengan Kegagalannya di Ferrari
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar