Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejak Kali Pertama Tiba di Liverpool, Thiago Alcantara Sudah Alami Situasi Aneh

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 12 Maret 2021 | 05:30 WIB
Gelandang asal Spanyol, Thiago Alcantara, sudah mengalami situasi aneh sejak kali pertama tiba di Liverpool.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Gelandang asal Spanyol, Thiago Alcantara, sudah mengalami situasi aneh sejak kali pertama tiba di Liverpool.

BOLASPORT.COM - Gelandang asal Spanyol, Thiago Alcantara, sudah mengalami situasi aneh sejak kali pertama tiba di Liverpool.

Liverpool mendatangkan Thiago Alcantara dari Bayern Muenchen pada awal musim ini dengan biaya sebesar 22 juta euro atau sekitar Rp377,17 miliar.

Kedatangan Thiago ke Liverpool awal musim ini diharapkan mampu menambah daya gedor lini serang mereka.

Bahkan, banyak penggemar yang sudah menanti-nanti kedatangan gelandang asal Spanyol semenjak rumor transfernya beredar.

Hal itu tidak lepas dari performa Thiago yang dinilai apik saat masih berseragam Bayern Muenchen dari 2013 hingga 2020.

Baca Juga: Liverpool Soak di Anfield, Legenda The Reds Ajak Eksodus ke Puskas Arena

Namun, ekspektasi para penggemar Liverpool rupanya tidak sejalan dengan realita yang ada.

Alih-alih bermain apik, Thiago justru belum menunjukkan performa terbaiknya bersama Liverpool musim ini.

Sejauh ini, Thiago baru bermain sebanyak 18 kali di semua kompetisi bersama Liverpool.

Gelandang jebolan La Masia itu juga belum berkontribusi, baik dari segi gol maupun assist, untuk Liverpool.

Thiago juga banyak berkutat dengan cedera dan sempat terjangkit virus corona selama di Liverpool.

Ekspresi kecewa gelandang Liverpool, Thiago Alcantara.
SKY SPORTS
Ekspresi kecewa gelandang Liverpool, Thiago Alcantara.

Baca Juga: Wejangan Mohamed Salah buat Liverpool Usai Tumbangkan RB Leipzig

Selain itu, banyak pihak yang juga menyebut permainan Thiago tidak cocok dengan filosofi bermain Liverpool.

Bahkan, tak sedikit yang mengatakan kalau Thiago hanya memperlambat permain Liverpool yang dikenal cepat.

Rupanya, Thiago juga mengakui kalau dirinya masih belum bermain apik di Liverpool sampai saat ini.

Saat diwawancari oleh TNT Sports Brasil, yang dikutip BolaSport.com dari Goal International, Thiago secara blak-blakan tidak senang dengan penampilannya musim ini.

Gelandang 29 tahun itu mengaku sudah merasakan situasi yang aneh sejak kali pertama bergabung dengan Liverpool.

Baca Juga: Balik ke Habitat Asli, Fabinho Bikin Peraih Ballon d'Or 2001 Terhibur

"Saya tidak membaca sepatah kata pun tentang apa yang dibicarakan orang tentang saya," ucap Thiago.

"Saya tahu bahwa saya menerima beberapa kritik tentang penampilan saya, tetapi saya tidak senang dengan penampilan saya sejak saya datang ke sini."

"Klub baru, situasi yang aneh, saya mengalami cedera yang parah, jadi sulit untuk mengikuti ritme, tapi itu bukan alasan," ujar Thiago menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez: 5 Pembalap Terbaik? Pertama Valentino Rossi, Saya Bukan Siapa-siapa

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X