BOLASPORT.COM - Bek sekaligus kapten Real Madrid, Sergio Ramos, mengatakan masih belum ada kabar terbaru tentang kontraknya di Santiago Bernabeu.
Kebersamaan antara Sergio Ramos dan Real Madrid bakal selesai pada akhir musim 2020-2021.
Kontrak Sergio Ramos di Real Madrid diketahui akan habis pada 30 Juni 2021.
Namun, hingga kini masa depan Ramos bersama El Real masih menjadi tanda tanya.
Baca Juga: Faktor yang Bisa Buat Edinson Cavani Angkat Kaki dari Manchester United
Jika tak kunjung meneken kontrak baru, maka bek timnas Spanyol tersebut bakal berstatus free agent pada musim panas 2021.
Dari pihak Real Madrid sendiri sampai saat ini masih belum memberikan gambaran jelas terkait masa depan kapten mereka tersebut.
Beberapa laporan menyatakan tawaran perpanjangan masa kerja dari Real Madrid diberikan dengan durasi selama dua tahun, tetapi dengan klausul pengurangan gaji sebesar 10 persen.
Ramos, bagaimanapun, sedikit memberikan tanggapan terkait masa depannya di sela-sela peluncuran seri dokumenter terbarunya di Amazon Prime.
Baca Juga: Bobol Gawang Man United Menit 90+2, Simon Kjaer Ulangi Sejarah AC Milan 16 Tahun Lalu
Bek berusia 34 tahun tersebut mengatakan masih belum ada perkembangan terkait kontrak baru dari Real Madrid.
"Saya ingin mengatakan sesuatu, tetapi tidak ada hal baru untuk diberitahukan kepada Anda. Semuanya sama," kata Ramos, dikutip BolaSport.com dari Sportsmole.
"Saya baru saja berpikir untuk kembali dari cedera, mencoba menyelesaikan musim dengan cara terbaik, untuk bertarung dengan baik dan mendekati gelar yang dipertaruhkan."
"Dalam hal perpanjangan kontrak, tidak ada kabar yang bisa saya sampaikan lebih jauh. Saya ingin sekali sebenarnya membagikan hal itu."
Baca Juga: Sergio Aguero atau Memphis Depay, Siapa yang Bakal Diambil Barcelona?
"Namun, saya berani menjamin kalau ada berita, saya akan jadi orang pertama yang memberitahu Anda."
"Sekarang saya tenang, hanya berpikir untuk bermain, kembali ke lapangan dan merayakan beberapa kemenangan tahun ini yang akan menjadi hal terbaik untuk mengakhiri musim," ujar Ramos.
Sang bek merasa bahwa ketika dia akhirnya memutuskan untuk menghentikan kariernya yang sarat trofi dengan Madrid, itu akan menjadi sebuah antiklimaks yang apik.
"Satu-satunya hal yang membuat saya khawatir adalah mereka (fans) tahu bahwa saya pria sejati, bahwa saya memberikan jiwa untuk lencana Madrid," sambung Ramos.
Baca Juga: Amad Diallo Cetak Gol Perdana dan Ukir Rekor di Man United, Begini Komentar Solskjaer
"Saya selalu membela diri dan selalu mengatakan yang sebenarnya. Saya jujur, rendah hati, dan bekerja keras. Atas dasar performa, pemain harus dinilai."
"Saya bisa bermain lima tahun lagi di level tertinggi. Jika cedera tidak terlalu buruk, mentalitas akan membantu saya," tutur Ramos.
❗️| CONFIRMED:
‘The Legend of Sergio Ramos’ Amazon Prime is coming on the 9th of April in Spain and 18th of June world wide.” pic.twitter.com/nevbDRnHSo
— Madrid Xtra. (@MadridXtra) March 11, 2021
Ramos sudah tidak bermain sejak menderita cedera lutut dalam kekalahan Real Madrid di Piala Super Spanyol dari Athletic Bilbao pada 14 Januari 2021.
Setelah menjalani prosedur operasi kecil, Sergio Ramos telah kembali berlatih bersama skuad Real Madrid dan bisa terlibat lagi untuk pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Atalanta.
Eks bek Sevilla itu juga telah dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United dan Tottenham Hotspur yang sekarang dikelola oleh entrenador Madrid, Jose Mourinho.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | sportsmole.co.uk |
Komentar