BOLASPORT.COM - Bek Manchester United, Eric Bailly, membeberkan alasan mengapa dia ingin terus bertahan bersama The Red Devils.
Setelah berhasil memperoleh reputasi apik bersama Villarreal, Eric Bailly mendapat kesempatan untuk membela salah satu raksasa Liga Inggris, Manchester United.
Kesempatan tersebut tiba pada bursa transfer musim panas 2016, dan Eric Bailly tidak menyia-nyiakan itu dengan langsung mengiyakan ajakan bergabung dari Manchester United.
Pada musim perdananya, 2016-2017, Eric Bailly mampu menembus skuad utama Manchester United dan tampil dalam 25 pertandingan liga.
Baca Juga: Manchester United Siap Ikat Bek Ringkih dengan Kontrak Jangka Panjang
Namun, setelah musim tersebut Eric Bailly mulai sering keluar masuk skuad utama Manchester United.
Masalah cedera memaksa Eric Bailly harus lebih sering berada di ruang perawatan ketimbang bermain bersama rekan setimnya.
Sejak musim 2017-2018 sampai saat ini, ketika musim 2020-2021 sudah bergulir setengah jalan, Bailly tidak pernah lagi tampil lebih dari 20 kali di Liga Inggris.
Baca Juga: Lionel Messi Alami Kelelahan Mental dan Ingin Pergi dari Barcelona
Musim ini, Bailly sudah tampil sebanyak tujuh kali di Liga Inggris setelah sebelumnya absen selama 230 hari.
Selain itu, bek asal Pantai Gading itu juga telah bermain dalam tujuh pertandingan Manchester United di pentas lainnya pada musim ini.
Mulai membaiknya kondisi Bailly pun membuat Manchester United berpikiran untuk memperpanjang kontrak sang pemain yang bakal habis pada Juni 2022.
Baca Juga: Juventus Sudah Patok Harga Cristiano Ronaldo, Hanya Seperenam Nilai Pasar Kylian Mbappe
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, bahkan sudah mengonfirmasi kabar tersebut dengan mengatakan bahwa negosiasi kontrak Bailly sudah berjalan.
Inisiatif Manchester United memperpanjang kontraknya pun disambut baik oleh Bailly.
Bek 26 itu mengaku siap mendengarkan penawaran dari Manchester United dan bersedia bertahan demi satu alasan.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Disebut CLBK ke Real Madrid, Zinedine Zidane Bilang Begini
Adapun alasan yang buat Bailly ingin bertahan adalah kesabaran Manchester United dalam menunggunya pulih dari cedera.
"Saya ingin memberi lebih untuk klub ini karena Anda tahu di saat-saat terburuk saya klub telah banyak membantu," ucap Bailly seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Sekarang saya akan terus berlatih, fokus sepenuhnya, dan bermain di lebih banyak pertandingan."
Baca Juga: Marc Marquez Bakal Kembali, Jorge Lorenzo Jagokan Joan Mir Jadi Juara
"Kondisi saya bagus, dan saya sudah melupakan kenangan buruk tahun ini. Saya baik-baik saja, dan itu yang terpenting."
"Sekarang saya tinggal terus menatap ke depan, berlatih dan terus fokus sembari berharap hal-hal buruk tidak terjadi lagi."
"Saya dalam momen yang baik sekarang dan saya menikmatinya," kata Bailly menambahkan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar