BOLASPORT.COM - Pelatih Persik Kediri,
Joko Susilo bicara persaingan di grup C Piala Menpora 2021.
Persik Kediri menempati grup C Piala Menpora 2021 bersama Persebaya Surabaya, Persela Lamongan, PSS Sleman dan Madura United.
Pertandingan grup C Piala Menpora 2021 digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Joko Susilo mengatakan, tidak terlalu merisaukan persaingan di grup C Piala Menpora 2021.
Baca Juga: Telat Masuk, Melvin Platje Ikut Rayakan Kemenangan Dramatis Klub Liga 2 Belanda, De Graafschap
Menurut Joko Susilo, Piala Menpora 2021 menjadi ajang dalam membangun kerangka tim untuk kompetisi Liga 1.
"Kami (Persik Kediri) tidak memperdulikan persaingan itu (grup C Piala Menpora)," kata pelatih berusia 50 tahun itu.
"Untuk itu tidak menjadi masalah karena ini tahapan sebuah persiapan kompetisi dan membangun tim untuk kami." ujar Joko Susilo.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar