BOLASPORT.COM- PSS Sleman mendapatkan kabar baik jelang turun ke medan perang di Piala Menpora 2021 yang akan berlangsung beberapa hari lagi.
Kabar baik ini sendiri didapatkan skuad Elang Jawa setelah seluruh anggota tim selesai melaksanakan medical check up (MCU).
Dalam hasil yang dibeberkan selepas tes kesehatan, disebutkan seluruh pemain PSS Sleman dinyatakan bebas COVID-19 dan sudah layak bertanding.
Kabar ini sendiri disampaikan oleh dokter PSS Sleman yakni Elwizan Aminuddin dalam kesempatannya.
Baca Juga: Terima Kasih dari Teco untuk Bali United yang Selamatkan Stefano Lilipaly
Meski begitu Elwizan juga menuturkan ada beberapa catatan kecil yang mengiringi kabar baik ini.
"Secara keseluruhan Alhamdulillah, hasilnya cukup baik dan cukup layak," ujar Elwizan dikutip Bolasport dari laman resmi klub.
"Walaupun ada catatan tapi hal itu masih bisa ditoleransi, dan saya pastikan bahwa 27 pemain yang melakukan MCU kemarin layak dan siap membela PSS Sleman."
Baca Juga: Kuncoro Diangkat Jadi Pelatih Kepala Arema FC di Piala Menpora?
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | psssleman.id |
Komentar