Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andrea Pirlo: Juventus Belum Kiamat, Cristiano Ronaldo Baik-baik Saja

By Beri Bagja - Minggu, 14 Maret 2021 | 05:30 WIB
Cristiano Ronado bersama pelatih Juventus, Andrea Pirlo.
TWITTER.COM/TIMELINECR7
Cristiano Ronado bersama pelatih Juventus, Andrea Pirlo.

BOLASPORT.COM - Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, buka suara terkait kondisi tim dan rumor kepindahan Cristiano Ronaldo selepas gugur di Liga Champions.

Persiapan Juventus melakoni lanjutan Liga Italia pekan ini masih dihantui kegagalan mereka di Liga Champions.

Armada Andrea Pirlo disingkirkan FC Porto di babak 16 besar dengan perbedaan gol tandang.

Selepas kejadian pahit itu, menyusul rumor kepergian Cristiano Ronaldo dari Juventus dikipasi media.

Paris Saint-Germain dan mantan klubnya, Real Madrid, gencar dihubungkan dengan superstar gaek berusia 36 tahun itu.

Pirlo menilai kondisi yang kini menimpa skuadnya sebagai hal yang sudah sewajarnya terjadi.

Baca Juga: Mirisnya Nasib Cristiano Ronaldo, Superstar yang Cuma Dijadikan PSG Ban Serep

Normal setiap tim diterpa isu goyah setelah sebuah kegagalan, tetapi sang pelatih muda mengakui anak asuhnya sudah melemparkan fokus ke laga berikut.

Pirlo menganggap kegagalan di Liga Champions bukan berarti "kiamat" untuk musim Juventus.

"Musim kami tidak berakhir pada Selasa (usai duel vs Porto). Pasti tim mengalami pukulan telak, tetapi kami sudah berlatih kembali," ujarnya.

"Kami masih punya pertandingan di Serie A untuk dimainkan dan final Coppa Italia."

"Kami punya keharusan untuk menunjukkan bahwa kami adalah Juventus dan dapat bereaksi terhadap momen negatif dengan mengeluarkan kemampuan terbaik."

"Jalan kami tak akan berubah. Kami harus memiliki keyakinan dan percaya kepada diri sendiri."

"Kami yakin bahwa tim ini masih punya masa depan hebat menanti di depan," tuturnya, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

Baca Juga: Rekap Babak 16 Besar Liga Champions - Ronaldo dan Messi Gugur, Haaland dan Mbappe Ambil Takhta

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Disebut CLBK ke Real Madrid, Zinedine Zidane Bilang Begini

Lalu, bagaimana respons Pirlo soal masa depan Cristiano Ronaldo?

Belakangan, media ramai menyebut Juventus bisa jadi mengeksekusi rencana melego sang bintang demi melonggarkan beban finansial.

Apalagi kehadiran CR7 terbukti tak mampu membuat Juve berprestasi di Liga Champions.

"Ronaldo baik-baik saja. Sungguh alami kalau dia kecewa atas apa yang telah terjadi, seperti halnya semua orang," kata Pirlo.

"Dia berlatih baik dan telah siap untuk bermain akhir pekan ini."

"Sungguh hal natural bahwa ada rumor (soal masa depan Ronaldo) setelah eliminasi itu mengingat dia adalah pemain terpenting di dunia, bersama Lionel Messi."

"Dia selalu melakukan hal baik bagi kami, mencetak 90-an gol dan lebih dari sekadar membuktikan harganya," imbuh eks gelandang elegan AC Milan dan Juventus itu.

Para pemain Juventus merayakan gol yang dicetak oleh Cristiano Ronaldo dalam laga Liga Italia kontra Crotone di Stadion Allianz, Senin (22/2/2021).
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Para pemain Juventus merayakan gol yang dicetak oleh Cristiano Ronaldo dalam laga Liga Italia kontra Crotone di Stadion Allianz, Senin (22/2/2021).

Dalam laga berikutnya, Juventus melakoni pekan ke-27 di Liga Italia dengan menghadapi Cagliari.

Ronaldo cs bertamu ke Sardegna Arena pada Minggu (14/3/2021) waktu lokal atau Senin pukul 00.00 WIB.

Saat ini Juventus menempati peringkat tiga di klasemen Serie A dengan 52 poin, di bawah AC Milan (56) dan Inter Milan (62).

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Jorge Martin di Aprilia Bisa Guncang Duet Seram Marc Marquez-Pecco Bagnaia di Ducati

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136