BOLASPORT.COM - Striker Real Madrid, Karim Benzema, mengaku bersyukur bisa menjadi pahlawan kemenangan Los Blancos atas Elche.
Real Madrid menyambut kedatangan Elche dalam laga jornada ke-25 Liga Spanyol 2020-2021.
Bermain di Stadion Alfredo Di Stefano, Minggu (13/3/2021) malam WIB, Madrid menang dengan skor 2-1.
Los Blancos tampil mendominasi dalam pertandingan tersebut dengan memegang penguasaan bola sebesar 65,4 persen.
Dari segi peluang, Madrid membuat 17 tembakan dengan 10 mengarah ke gawang.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Karim Benzema Jadi Pahlawan, Sergio Ramos Dapat Perlakuan Mirip Mohamed Salah
Adapun Elche hanya mengkreasikan tiga kesempatan yang 1 di antaranya tepat sasaran.
Meski menguasai pertandingan, Real Madrid justru tertinggal terlebih dahulu.
Sempat bermain 0-0 di babak pertama, Elche langsung membuka skor di paruh kedua atau tepatnya pada menit ke-61.
Bek Elche, Dani Calvo, sukses menyarangkan bola ke dalam gawang Madrid dengan sundulan.
Real Madrid kemudian menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-73 lewat Karim Benzema.
Memanfaatkan umpan terukur Luka Modric, Benzema menyambar bola dengan tandukan yang menjebol gawang Elche.
Baca Juga: Cukup 10 Laga, Tuchel Raih Hal yang Tak Dicapai Lampard dalam 57 Pertandingan
Ketika pertandingan terlihat akan berakhir dengan skor imbang, Benzema muncul sebagai penentu hasil akhir.
Pada menit ke-90+1, penyerang asal Prancis ini melakukan kerja sama satu-dua dengan Rodrygo yang diakhiri dengan tembakan voli menggunakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Sepakannya itu melaju deras dan menjebol gawang tim tamu.
KARIM BENZEMA. ???? pic.twitter.com/U13HTsH8Zy
— Madridistas (@MADRlDISTAS) March 13, 2021
Setelah pertandingan, Karim Benzema mengaku sangat senang karena bisa membawa Real Madrid meraih tiga poin.
"Saya sangat bangga dengan penampilan hari ini karena bisa membantu rekan satu tim dan mendapatkan 3 poin," kata Benzema seperti dikutip BolaSport.com dari laman Real Madrid.
"Saya juga bangga dengan gol-gol yang saya cetak di pertandingan ini," tuturnya.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Bundesliga - Bayern Muenchen Menang, Lewandowski Manusia Tersubur Kedua di Jerman
Selain itu, Karim Benzema juga membagikan kebahagiaannya lewat Twitter dan mengaku tak sabar untuk pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Atalanta, Selasa (16/3/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.
"Sampai jumpa di hari Selasa #alhamdulillah," tulis pemain berusia 33 tahun itu.
See you on tuesday... #alhamdulillah pic.twitter.com/gXk5OL4RXx
— Karim Benzema (@Benzema) March 13, 2021
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Real Madrid |
Komentar