Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

El Clasico MPL ID Season 7 - 'Bocil' Evos Maniac, Sang Singa Perlahan Runtuhkan Dominasi RRQ

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 14 Maret 2021 | 09:30 WIB
Logo Mobile Legends Profesional League (MPL) Indonesia Season 7.
INSTAGRAM.COM/MPL.ID.OFFICIAL
Logo Mobile Legends Profesional League (MPL) Indonesia Season 7.

BOLASPORT.COM - Evos perlahan mulai meruntuhkan dominasi RRQ dalam El Clasico MPL ID setelah menang 2-0 pada Sabtu (13/3/2021).

Laga El Clasico cabang e-sports tersaji dalam Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 7 Week 3 Day 2.

El Clasico itu mempertemukan Evos Legends dengan Rex Regum Qeon (RRQ), dua klub yang selalu berseteru sejak MPL ID Season 1.

Dikutip Bolasport.com dari Instagram MPL ID, duel sengit Evos versus RRQ sudah berlangsung sejak 2018, kala MPL ID Season 1 dimulai.

Baca Juga: Naksir Bruno Fernandes, Real Madrid Tawarkan Pemain Penyakitan

Saat itu, Evos dan RRQ masih diperkuat beberapa pemain legenda seperti Yurino 'Donkey', Eko 'Oura', Steven 'Marsha', hingga Deki 'Tuturu.

Selama enam musim terakhir, El Clasico telah mempertemukan Evos dan RRQ sebanyak 15 kali.

Dari seluruh pertemuan itu, RRQ jauh lebih unggul dengan 10 kali kemenangan, sedangkan Evos baru bisa menang lima kali.

Pada Sabtu (13/3/2021), El Clasico perdana MPL ID Season 7 menjadi titik balik bagi Evos Legends.

Baca Juga: Cuma Bisa Imbang Lawan Tim PON Jabar, Keganasan Persib Menurun?

Perlahan, Si Singa Biru meruntuhkan dominasi Sang Raja dari Segala Raja.

Dihuni banyak roster baru, Evos menang telak atas RRQ dengan skor 2-0.

Dua laga itu berjalan dengan skema yang hampir serupa, RRQ mendominasi di awal, Evos membalikkan keadaan di akhir.

Pada babak pertama misalnya, RRQ mendapatkan momen terbaik pada lima menit pertama.

Baca Juga: Gelar Latihan Perdana, Pelatih PS Sleman Bangun Komunikasi

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MPL Indonesia (@mpl.id.official)

Kerjasama Psycho, Vynn, dan Alberts di midlane sukses membuat Rekt dkk sulit mengembangkan permainan.

RRQ juga memimpin jauh dengan berhasil merebut first-blood dan unggul dari perolehan poin-kill.

Namun, selepas menit keenam, Evos sanggup membalikkan keadaan.

Ferxiic, jungler baru Evos yang mengantikan posisi Wannn, tampil dengan apik.

Baca Juga: Cetak Brace di Laga Persib vs PON Jabar, Begini Kesan Frets Butuan

Dengan hero Claude-nya, Ferxiic yang punya panggilan Bocil ini membantai roster-roster RRQ dan membuat formasi Sang Raja porak poranda.

Alhasil, Evos berhasil mengunci babak pertama dengan kemenangan.

Pada babak kedua, hal serupa juga terjadi.

R7 Cs kembali merebut first-blood dan mendominasi di awal laga.

Baca Juga: Ngemis Penalti ke Wasit, Sergio Ramos: Tangan Saya Bisa Patah!

Namun, seperti babak pertama, Evos kembali mendapatkan momen snow-ball dan menyelesaikan laga di bawah 12 menit.

Hebatnya, Ferxiic Si Bocil yang menggunakan hero Yi Sun-shin mendapatkan maniac tepat sebelum base RRQ hancur.

Skor 2-0 membuat Evos melaju ke posisi kedua klasemen sementara, sedangkan RRQ berada jauh di posisi keenam, satu garis di atas batas tim yang berhak ikut play-off.

Hari ini, Minggu (14/3/2021), Evos akan rehat setelah melalui minggu yang apik.

Sementara RRQ masih punya tanggungan melawan Genflix Aerowolf yang baru saja mengalahkan Aura Fire.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Alasan Timnas Indonesia TC di Bali Bukan di Jakarta, Shin Tae-yong: Lapangannya Sangat Baik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X