BOLASPORT.COM - Bek Real sayap Madrid, Ferland Mendy, pamer aksi unik sewaktu melawan Elche pada laga pekan ke-27 Liga Spanyol 2020-2021.
Real Madrid menambah tiga poin berkat kemenangan 2-1 atas Elche di kandang sendiri, Estadio Alfredo Di Stefano, Sabtu (13/3/2021).
Hasil manis tersebut mereka dapatkan lewat cara comeback.
Sempat tertinggal lebih dulu seusai dijebol Dani Calvo, tim tuan rumah mampu bangkit berkat sepasang gol balasan dari Karim Benzema.
Bukan hasil akhir saja yang menarik buat dibahas.
Sebuah momen menarik juga diciptakan Ferland Mendy saat babak pertama.
Dalam posisi menyerang dari sektor kiri pertahanan lawan, Mendy melepaskan operan dengan menggunakan tumit alias backheel.
Passing tersebut sebenarnya dia tujukan kepa Vinicius Junior yang berdiri di belakangnya.
Namun, bola malah mengenai kaki Mendy yang satunya sehingga bergulir ke sisi lain lapangan.
Alhasil, Mendy terpaksa mengejar si kulit bulat dan melanjutkan serangan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca |
Komentar