Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea vs Atletico Madrid - Si Biru Ahli Jegal Wakil Spanyol di Rumah

By Ade Jayadireja - Selasa, 16 Maret 2021 | 18:30 WIB
 Chelsea harus puas bermain imbang 0-0 pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di kandang Leeds United.
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Chelsea harus puas bermain imbang 0-0 pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di kandang Leeds United.

BOLASPORT.COM - Chelsea berbekal statistik oke untuk menyambut Atletico Madrid di kandang sendiri dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Chelsea dijadwalkan menjamu Atletico Madrid di Stamford Bridge pada Rabu (17/3/2021).

Tim tuan rumah terjun dalam pertandingan kali ini dengan mengantongi keunggulan agregat 1-0.

Skor 0-0 sudah cukup bagi The Blues untuk mengamankan tiket ke perempat final.

Chelsea bukan cuma diuntungkan oleh tabungan gol, melainkan juga didukung sebuah rekor apik kala menjamu wakil Spanyol.

Baca Juga: Lupa Rasanya Kalah, Liverpool Beri Penderitaan untuk Wolves

Selama terlibat dalam fase gugur kompetisi antarklub Eropa, Chelsea sudah lima kali menghadapi situasi bertindak sebagai tuan rumah di leg kedua dengan lawan dari tim Negeri Matador.

Hasilnya adalah mereka menuai tiga kemenangan, satu hasil seri, dan cuma sekali kalah.

Satu-satunya kekalahan terjadi sewaktu menjamu Atletico Madrid pada semifinal Liga Champions 2013-2014.

Saat itu, Si Biru menyerah dengan skor 1-3 dari pasukan ibukota Spanyol.

Baca Juga: Resmi! Duel Akbar Tyson Fury vs Anthony Joshua Akhirnya Terwujud

Adapun kenangan termanis Chelsea adalah ketika menghajar Barcelona 4-2 dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions edisi 2004-2005.

Empat musim sebelumnya, Chelsea bersua lawan yang sama pada fase semifinal. Duel berakhir imbang 1-1.

Tarik ke belakang lagi, pada leg kedua perempat final Piala Winners 1997-1998, Chelsea berhasil menggebuk Real Betis dengan skor 3-1.

Chelsea menuai kemenangan dengan skor serupa atas Real Zaragoza dalam pertandingan kedua semifinal Piala Winners 1994-1995.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : transfermarkt.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Meski Berat, PSS Sleman Ikhlas Lepas Hokky Caraka ke Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136