BOLASPORT.COM - Lionel Messi kemungkinan tak jadi pergi karena Joan Laporta sah jadi presiden Barcelona usai disponsori aktivis sayap kiri.
Kabar baik akhirnya mendarat di Barcelona pada pertengahan pekan ini karena Joan Laporta dinyatakan sah menjadi presiden Barcelona.
Seperti yang sudah diberitakan BolaSport.com sebelumnya , Laporta dikhawatirkan bisa batal menjabat sebagai presiden Barcelona karena masalah syarat investasi.
Berdasarkan aturan klub, presiden yang baru saja terpilih setidaknya harus menginvestasikan dana mereka sebesar 15 persen dari total anggaran klub.
Itu artinya Laporta harus menyetorkan setidaknya 124,6 juta euro atau sekitar Rp 2,15 triliun.
Baca Juga: Luis Suarez Kena Kutukan Mandul 6 Tahun, Alamat Susul Lionel Messi Angkat Koper di Liga Champions
Investasi tersebut harus diberikan Laporta paling lambat pada Rabu (17/3/2021) waktu setempat atau 10 hari setelah terpilih sebagai presiden anyar Barcelona.
Padahal, sehari sebelum jatuh tempo, Laporta masih belum menuntaskan pembayaran sebesar 70 juta euro atau sekitar Rp 1,21 triliun.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar