BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, merasa bahwa memenangkan trofi bukanlah hal yang paling penting dalam mengukur sebuah proses.
Memenangkan sebuah trofi kerap dianggap menjadi salah satu tolok ukur utama dalam menilai seberapa jauh proses yang telah dilakukan oleh satu klub sepak bola.
Mantan kapten Manchester United, Gary Neville, pun beranggapan seperti itu.
Gary Neville merasa bahwa mantan timnya tersebut harus memenangkan sebuah trofi pada musim 2020-2021 untuk menunjukkan bagaimana proses yang telah dicapai oleh Ole Gunnar Solskjaer dan juga anak asuhnya.
Baca Juga: Ulangi Strategi Sir Alex Ferguson, Solskjaer Berikan Penjelasan
"Piala FA menjadi sangat berarti untuk Manchester United pada musim ini," tutur Neville seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Piala Liga Inggris dan Piala FA telah menjadi titik dasar bagi Manchester United selama 15 sampai 20 tahun terakhir."
"Jika Ole Gunnar Solskjaer ingin sukses di klub ini, dia bukan hanya harus finis di posisi dua Liga Inggris musim ini, namun dia harus memenangkan sebuah trofi."
Baca Juga: All England Open 2021 - Senangnya Marcus/Kevin Bisa Kembali Bertanding
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sky Sports, The Guardian |
Komentar