BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengatakan bahwa kondisi anak asuhnya semakin baik selama mempersiapkan diri untuk menghadapi Piala Menpora 2021.
Juru taktik Persebaya Surabaya itu bahkan bertekad untuk bisa meraih kemenagan di laga perdana mereka saat melawan Persik Kediri.
Dalam laga perdana Piala Menpora 2021, Persebaya dijadwalkan akan menghadapi Persik Kediri, Selasa (23/3/2021), di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.
Melawan Persik menjadi langkah pertama tim berjulukan Bajul Ijo tersebut sebelum mereka akan melawan tiga klub lainnya yang ada di Grup C.
Baca Juga: Piala Menpora 2021 - Tira Persikabo Difavoritkan Juara, Igor Kriushenko Enggan Jemawa
Persebaya yang masuk Grup C Piala Menpora 2021 bergabung dengan Pesik Kediri, Persela Lamongan, Madura United, dan juga PSS Sleman.
Dengan itu, Aji Santoso membawa misi agar laga pertama mereka bisa berjalan dengan lancar dan baik-baik saja.
Tak hanya itu, Aji juga menargetkan agar Persebaya nantinya bisa meraih kemenangan di setiap pertandingan.
"Semua tim pasti menargetkan sebuah kemenangan dalam setiap pertandingan. Begitu juga dengan Persebaya," kata Aji Santoso kepada BolaSprort, Kamis (11/8/2021).com.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar