BOLASPORT.COM - Empat pemain Inter Milan positif terpapar COVID-19, sehingga duel akhir pekan ini kontra Sassuolo terpaksa ditunda.
Inter Milan sedang menghadapi ujian berat sebagai pemuncak klasemen Liga Italia dengan dilandai badai COVID-19 di skuad.
Empat pemain La Beneamata dinyatakan positif terjangkit virus korona sampai Kamis (18/3/2021) malam WIB.
Personel pertama yang terkonfirmasi ialah bek Danilo D'Ambrosio pada Rabu kemarin.
Kemudian menyusul berita infeksi terhadap kiper sekaligus kapten tim Samir Handanovic.
Sederet pemain lain masuk kategori pantauan serius karena berada dalam bus yang sama dengan dua pasien tersebut pada Minggu lalu.
Baca Juga: Bromance Duet Maut Lukaku dan Lautaro: Tiap Bikin Gol Bareng, Inter Milan Menang
Mereka ialah Stefan de Vrij, Achraf Hakimi, Nicolo Barella, Ivan Perisic, Lautaro Martinez, dan Romelu Lukaku.
Barisan pemain tersebut merupakan pion-pion utama Antonio Conte di lapangan.
Berdasarkan hasil tes terbaru, Rabu (17/3/2021), De Vrij pun menyusul dikonfirmasi klub terpapar virus, beserta gelandang Matias Vecino.
"Kedua pemain sudah menjalani karantina di rumah masing-masing," bunyi pernyataan di situs resmi Inter Milan, seperti dikutip BolaSport.com.
Lantaran potensi outbreak yang dikhawatirkan semakin meluas, orotitas kesehatan lokal Milan mengeluarkan tiga keputusan.
Pertama, melarang pemain Inter melakukan aktivitas tim apa pun seperti latihan dan pertandingan selama 4 hari, termasuk pada Minggu (21/3/2021).
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Duet Maut Lukaku dan Lautaro Bikin Inter Milan Catat 8 Kemenangan Beruntun
Kedua, imbas dari pelarangan itu adalah Inter Milan tak bisa memainkan laga lanjutan pekan ke-28 Liga Italia kontra Sassuolo.
Duel itu menurut rencana awal digelar pada Sabtu (20/3/2021), dan terpaksa ditunda ke hari yang belum ditentukan.
La Gazzetta dello Sport mengabarkan pertandingan tunda itu bisa jadi digeser ke 7 April.
Adapun keputusan ketiga adalah pemain Inter Milan dilarang bepergian guna memperkuat negara masing-masing pada jeda internasional pekan depan.
Seluruh personel diharuskan menjalani protokol di dalam gelembung aman yang disepakati klub beserta otoritas terkait.
Masih menurut keterangan resmi Inter Milan, semua anggota skuad akan kembali dijadwalkan menjalani tes usap pada Senin (22/3/2021) sebelum diizinkan kembali beraktivitas secara tim.
Corriere dello Sport sampai melaporkan bahwa potensi outbreak ini bisa jadi membuat setengah tim Inter Milan panik.
Hal ini wajar lantaran terjadi di tengah momentum solid Sang Hitam-Biru di Liga Italia.
Baca Juga: Juventus Ambyar di Liga Champions, Andrea Pirlo seperti Sopir Pemula Dikasih Mobil Ferrari
Inter memuncaki klasemen dengan keunggulan 9 poin di atas AC Milan dan 10 keping dari juara bertahan Juventus.
Armada polesan Conte juga sedang merangkai streak 8 kemenangan beruntun yang diraih tanpa putus sejak akhir Januari lalu.
Performa mengilap ini berhasil bikin Inter menyalip AC Milan dan menjauhkan diri dari sang tetangga setelah merebut singgasana.
Sementara itu, kompetisi Liga Italia akan menjalani rehat selama dua pekan mendatang karena agenda pertandingan internasional.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Gazzetta.it, football-italia.net, tuttomercatoweb.com, Inter.it |
Komentar